Hasil TMMD Desa Hayup Manfaatnya Sangat Dirasakan Warga

0

HASIL monitor Kodim 1008 Tanjung melalui Koramil 1008-02 Haruai pasca ditutupnya pelaksanaan TMMD ke 104. Dilaporkan, Warga Ribang, Desa Hayup mulai bisa merasakan dan menggunakan semua hasil pembangunan yang dilakukan sargas dan masyarakat.

SALAH seorang warga Desa Hayup, Samdi mengungkapkan rasa terima kasih atas semua yang sudah diberikan Kodim 1008 Tanjung kepada seluruh masyarakatnya melalui program TMMD 104 yang turut mensejahterakan masyarakat.

BACA: TMMD Berakhir, Pangdam Minta Semua Elemen Tetap Jalin Kebersamaan

“Secara pribadi kami juga ikut merasakan hasil TMMD yakni rumah orang tua kami yang ikut diperbaiki oleh TNI,” ujarnya. Anak dari Ngademi ini mengaku dengan dilaksanakannya TMMD di desa mereka, rumah orang tuanya yang semula tidak layak huni menjadi lebih baik dan layak untuk dihuni.

Sementara itu, salah seorang anggota Koramil Haruai, Pelda Warsono mengaku rutin menyambangi warga sekitar Desa Hayup untuk menjalin silaturrahmi sekaligus mengecek hasil dari program TMMD ke-104. “Untuk sekedar menjalin silaturahmi, kita sering datang ke Desa Hayup ini,” ujarnya.

BACA JUGA: TMMD Rampungkan Pembuatan Jalan, Warga Mudah Angkut Hasil Perkebunan

Ia mengatakan dirinya mempunyai tanggung jawab besar membantu tugas Danramil 1008-02 Haruai Kapten Inf Pasidi dalam melaksanakan tugas kewilayahan yang diembannya dibawah komando dari Dandim 1008 Tanjung Letkol Arm Edy Susanto.

Sebagaimana dalam pelaksanaan tugas wilayah tidak terlepas dari komunikasi sosial yang harus selalu dijalin dengan seluruh masyarakat di wilayah Kecamatan Haruai.

Apalagi sebutnya, dengan berakhirnya TMMD ke-104 di Desa Hayup yang baru saja ditutup oleh Staf Ahli Pangdam VI/Mulawarman Kolonel Infanteri Abu Bakar pada Rabu tadi banyak yang harus dikerjakan oleh Koramil Haruai mengenai hasil TMMD dan tentang tanggapan masyarakat sekitar desa Hayup dengan adanya hasil program TMMD. Pelda Warsono pun menyambangi warga untuk menjalin silaturrahmi, sekaligus berkomunikasi tentang hasil dari program TMMD ke-104 Desa Hayup.(jejakrekam)

Penulis Herry
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.