Operasional Alkes RS Sultan Suriansyah Dikerjasamakan dengan Puskesmas

0

BANGUNAN berdiri lima lantai dan instalasi listrik serta fasilitas lainnya telah tersedia, kini tinggal menunggu pemasangan alat kesehatan (alkes) operasional Rumah Sakit Sultan Suriansyah pada 24 September 2019 nanti, diyakini bisa terwujud.

PENGADAAN alkes untuk menopang operasional civitas medika di RS Sultan Suriansyah awalnya dihitung mencapai Rp 60 miliar. Akibat keterbatasan dana yang bersumber dari APBD Banjarmasin, akhirnya hanya disetujui Rp 23 miliar dalam tahun anggaran 2019 ini.

“Nah, untuk menutup kekurangan pengadaaan alkes untuk operasional RS Sultan Suriansyah akan dianggarkan dalam APBD Perubahan 2019 sebesar Rp 37 miliar,” ucap Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, Lukman Hakim kepada awak media, usai mendampingi Walikota Ibnu Sina mengecek kondisi RS Sultan Suriansyah di Jalan RK Ilir, Rabu (27/2/2019).

BACA :  Target 23 Poliklinik, RS Sultan Suriansyah Dipastikan Beroperasi 24 September Nanti

Tak hanya di APBD Perubahan 2019, Lukman mengatakan sumber dana untuk pengadaan alkes yang tergolong mahal itu, akan dilanjutkan dalam APBD murni 2020, serta diusulkan dapat dana dari Pemprov Kalsel pada tahun anggaran 2020 nanti.

“Kami juga mengusulkan untuk mendapat dana alokasi khusus (DAK) dari Kementerian Kesehatan tahun depan,” ucap Lukman.

Menurut dia, sedikitnya dibutuhkan 23 alkes untuk operasional poliklinik bedah, gizi, penyakit dalam dan rekam medis. “Yang pasti, pada 24 September nanti, semua siap beroperasi. Apalagi, sumber daya manusia baik dokter, perawat dan lainnya sudah siap termasuk alat kesehatannya,” ucap Lukman.

BACA JUGA :  Digelontor Rp 79 Miliar, DPRD Ingin RS Sultan Suriansyah Segera Rampung

Ia mengakui walau alkes untuk klinik saraf, rekam medis, jiwa dan gizi belum dianggarkan, namun tetap bisa beroperasi. Caranya, menurut Lukman, bisa menjalin kerjasama operasional (KSO) dengan puskesmas yang ada di Banjarmasin.

“Untuk sementara, bisa kita pinjam alkes yang ada di puskesmas yang memiliki fasilitas lengkap,” imbuhnya.(jejakrekam)

Penulis Arpawi
Editor Didi GS

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.