Jasa Kargo Penerbangan Naik, Bisnis Pengiriman Ekspres Mengalami Turbelensi

0

WAKIL Ketua DPP Asosiasi Perusahaan Jasa Pengiriman Ekspres, Pos dan Logistik Indonesia (ASPERINDO), Budi Priatna mengeluhkan adanya kebijakan kenaikan harga jasa kargo maskapai penerbangan beberapa bulan terakhir. Sebab hal ini menjadi ancaman serius bagi bisnis jasa pengiriman ekspres maupun usaha lain yang terkait.

“SELAMA beberapa bulan terakhir, jasa pengiriman ekspres kami anggap sudah mengalami turbulensi. Kalau ini terus terjadi, maka bisnis jasa pengiriman ekspres maupun usaha lain akan semakin suram,” tegasnya disela pembukaan Musyawarah Wilayah Ke – V ASPERINDO Dewan Pengurus Wilayah Kalimantan Selatan, di Hotel Aria Barito, Banjarmasin, (31/01/2019).

BACA :Pengenaan Bagasi Berbayar Bisa Mengancam Matinya Industri Kreatif

Saat kenaikan ini tidak bisa dicegah, sebut dia, maka hal ini sangat berdampak kepada  industri kecil menengah maupun pengguna langsung yang menggunakan jasa pengiriman. Hal ini berdampak pada perekonomian, maka yang terjadi adanya penurunan dalam pembelian.

“Sebagai contoh, di daerah Palembang ada anggota kami setiap hari mengirimkan hampir 40 ton makanan khas Palembang empek empek keseluruh wilayah Indonesia, yang terjadi kemudian ongkos kirim melebihi dari harga makanan tersebut, dan yang terjadi secara ekonomi adanya penurunan pembelian mencapai angka 50 persen lebih,” ungkapnya.

BACA JUGA :Tiket Pesawat Mahal, Ini Surat Terbuka Warga Banjarmasin untuk Presiden Jokowi

Dampaknya, lanjut dia, juga sangat berpengaruh kepada para wisatawan yang datang, karena saat ini para maskapai penerbangan menaikan tarif serta mengenakan biaya bagasi, sehingga daya beli wisatawan menjadi menurun. Pihaknya juga sudah mengirimkan surat secara resmi ke Presiden agar hal ini menjadi perhatian yang sangat serius.

“Kami ingin secara bersama sama  menyampaikan hal ini kepada negara, dan secara resmi kami sudah mengirimkan surat kepada  Presiden, agar bisa lebih mendapatkan perhatian yang serius, menahan inflasi yang terus menerus,” pungkasnya.

Sementara itu, Walikota Banjarmasin Ibnu Sina juga sepakat mendukung sepenuhnya aspirasi yang dilakukan  ASPERINDO, karena hal ini juga berdampak besar kesemua sektor perekonomian di  Kalsel.

“Saat ini kami lagi giat giatnya mendorong serta meningkatkan sektor pariwisata dan  UMKM  di Banjarmasin, namun hal itu akan buyar semua kalau situasi ini akan berlangsung terus menerus, kami berharap ke depannya situasi turbulensi ini cepat teratasi dan bisa cepat ditanggapi baik  pemerintah pusat,” imbuhnya.(jejakrekam)

Penulis Akhmad Faisal
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.