Touring Merah Putih Jelajahi Kabupaten dan Kota di Kalimantan Tengah

0

PERINGATI HUT ke-73 Proklamasi Kemerdekaan RI, jajaran Polda Kalteng menggelar touring merah putih. Mereka berkeliling seantero kota dan kabupaten yang ada di provinsi terbesar di Indonesia ini.

KETUA tim touring merah putih Korwil I AKBP Jaladri mengatakan, rombongan touring merah putih dimulai dari Palangka Raya menuju empat kabupaten Daerah Aliran Sungai (DAS) Barito, yakni Kabupaten Barito Selatan, Barito Timur, Barito Utara, dan Murung Raya.

Menurutnya, di setiap lintasan yang dilewati dilaksanakan jajar hormat dengan bendera merah putih. “Hal ini juga sebagai momen satu juta bendera. Secara tidak langsung untuk melaksanakan atmosfer semangat kemerdekaan dan rasa cinta tanah air, serta memperkuat jiwa nasionalisme,” katanya.

Touring merah putih dibagi beberapa korwil, yakni Korwil I melintasi Barito Timur, Barito Selatan, Barito Utara, dan finish di Murung Raya. Korwil II, Palangka Raya, Gunung Mas, Pulang Pisau, dan finish di Kabupaten Kapuas. Kemudian, Korwil III meliputi Katingan, Kotawaringin Timur, dan finish di Seruyan. Lalu, Korwil IV dengan rute Kotawaringin Barat, Lamandau, dan finish di Sukamara.

Kegiatan yang digagas Polda Kalteng ini menargetkan berkibarnya satu juta bendera merah putih di Kalimantan Tengah, dan pembentangan bendera merah putih secara serentak di 13 sungai di Kalimantan Tengah.

Kapolres Barito Utara AKBP Dostan Matheus Siregar mengatakan, menyambut hari kemerdekaan ada beberapa rangkaian kegiatan. Misalnya, bedah rumah dan pengibaran bendera merah putih di wilayah perbatasan.

Sekdakab Barito Utara Jainal Abidin mengatakan, touring merah putih ini dapat menumbuhkan semangat juang dan cinta tanah air, khususnya bagi generasi penerus perjuangan, yang akan melanjutkan pembangunan di masa yang akan datang.

“Kami juga mengimbau masyarakat untuk menjaga ketertiban, ketenteraman, dan keamanan, serta selalu waspada terhadap isu-isu yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa,” pungkasnya.(jejakrekam)

Penulis Syarbani
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.