Tak Ada Hari Libur, Ponpes Nurul Muttaqien Disuluh Paham Radikalisme

0

TIADA henti-henti untuk mengingatkan masyarakat Kabupaten Hulu Sungai (HSU), seolah-olah tidak ada waktu untuk week end bagi satuan Babin Kamtimas Polres Hulu Sungai Utara (HSU) untuk menyampaikan penyuluhan hukum kepada masyarakat.

KAPOLRES HSU AKBP Agus Sudaryanto melalui Kasubag Humas Polres HSU IPTU Alam Sakti Swara mengatakan, satuan babinkamtibmas Polres HSU kembali melakukan sosialisasi dan penyuluhan. Kali ini di Pondok Pesantren Nurul Muttaqien, Desa Karias Kecamatan Amuntai Tengah yang dikunjungi mereka pada Sabtu (15/4/2017)

Menurut Alam Sakti Swara, penyuluhan hukum ini disampaikan AIPTU Haryanto beserta jajaran dengan materi yang cukup beragam kepada para santri Ponpes Nurul Muttaqien seperti mengenai paham radikalisme, anti pancasila, dan bahaya penyalahgunaan narkoba dan obat terlarang.

Ia menjelaskan penyuluhan ini, sebagai imbangan operasi Bina Kusuma Intan 2017 yang gencar dilaksanakan oleh jajaran Polres HSU, merupakan operasi kewilayahan tahun 2017. “Kami berharap semoga penyuluhan ini bermanfaat untuk masyarakat HSU,”  tandasnya.(jejakrekam)

Penulis   : Yusuf

Editor     : Didi G Sanusi

Foto        :  Yusuf

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.