2017, Bank Kalsel Target Realisasi KUR Rp 150 Miliar

0

DENGAN komposisi komisaris yang baru dan lengkap sangat memberikan semangat kepada jajaran di Bank Kalsel untuk lebih bekerja keras. Apalagi, komposisi komisaris sangat tepat terdiri akademisi dan perbankan serta birokrat.

DIREKTUR Bisnis Bank Kalsel H Supian Noor mengakui, perubahan terlihat di Bank Kalsel dengan adanya komisaris baru, sebab itu perlu cepat bergerak di jajaran di bawahnya. Apalagi sudah roadshow ke semua kepala daerah. “Dampaknya karena disuruh berlari, dan menargetkan dana non pemerintah yang dapat terkelola secara baik,” tutur H Supian Noor di Banjarmasin, Kamis (16/2/2017). Ia menjelaskan dana non pemerintah ditarget 27 persen agar terkelola dengan baik. Kemudian, kredit di bawah 9-10 persen dari posisi saat ini, karena potensi keuangan daerah masih terbatas.

Terkait kredit usaha rakyat (KUR), Supian Noor mengungkapkan, terealisasi hanya Rp 23 miliar untuk 2016, dan 2017 ditarget Rp 150 miliar KUR, dengan sektor pengolahan dan kreatif. “Saya kira bisa tercapai di 2017,” katanya.

Kredit konsumtif diperkuat, sebab pembayaran dinilai aman, seperti kredit terusan taspen, yang mampu mencapai jika usia lebih dari pensiunan di 70 an tahun. “Karena usia hidup makin panjang, sebab usia pensiun 58 tahun, maka potensi kenaikan kredit bisa sampai usia 70-80 tahun an,” tandasnya.(jejakrekam)

Penulis     : Afdi NR

Ilustrasi   : Kolaka Pos

 

 

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.