Akuri Arton Pimpin PDIP Kalteng, Sugianto-Willy Hormati Keputusan Megawati

0

PERNAH berseteru dalam Pilkada Kalteng 2016, Gubernur Sugianto Sabran dan anggota DPR RI terpilih periode 2019-2014 Willy M Yoseph kompak di PDI Perjuangan. Meski keduanya kini tak terpilih dalam Konferda PDIP Kalteng sebagai ketua, menggantikan R Atung Narang.

DI ANTARA dua nama besar itu, justru mantan Bupati Gunung Mas periode 2014-2019, Arton S Dohong dipilih DPP PDIP untuk menakhodai parpol berlambang banteng moncong putih lima tahun ke depan.

Sebagai pendamping Arton, ditunjuk Ketua DPRD Palangka Raya, Sigit K Yunianto sebagai sekretaris dan bendara ditempati Wiyatno dalam Konferda PDIP Kalteng di Kantor PDIP Kalteng, Palangka Raya, Rabu (17/7/2019).

BACA : Keterbatasan Waktu Alasan Ditundanya Konferda DPD PDIP Kalteng

Terpilihnya Arton sebagai Ketua DPD PDIP Kalteng ditanggap Sugianto Sabran sebagai sebuah keputusan dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputeri yang harus dihormati. “Kami akan tetap solid dan tetap bekerja untuk menghadapi pemilu mendatang,” ujar Sugianto.

Ketika namanya menguat sebagai Ketua DPD PDIP Kalteng menggantikan R Atung Narang seperti diprediksi banyak kalangan, justru dijawab Sugianto Sabran dengan kelakar. “Makanya jangan suka mengira-ngira” sahutnya.

BACA JUGA : Mengagetkan, DPP PDIP Tunjuk Arton Dohong Gantikan Atu Narang

Begitu juga dengan Willy. Ia tidak mempermasalahkan siapapun yang dipercaya DPP PDIP, demi kebesaran parpol pemenang Pemilu 2019 itu di Kalteng. Willy pun mengaku sudah mengetahui jika Arton akan ditunjuk sebagai ketua partai, saat Konferda PDIP Kalteng yang batal dihelat sebelumya.

“Bagi kami, kader-kader senior-senior seperti di PDIP Kalteng ini, seperti saya, Agustiar, Sugianto, kita ini patuh terhadap keputusan partai. Partai kami kan namanya demokrasi. Yang hebatnya lagi, demokrasi terpimpin dan demokrasi gotong royong. Tidak ada yang memaksakan kehendak. Saya selaku kader harus menunjukkan sifat seorang petarung,” tandas Willy.(jejakrekam)

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.