SMA 1 Angsana Sekolah Adiwiyata Mandiri  Nasional Tahun 2022 

0

MEMBANGGAKAN bagi Kabupaten Tanah Bumbu, SMA 1 Angsana mendapatkan penghargaan penilaian Sekolah Adiwiyata Mandiri Nasional Tahun 2022 yang diikuti 789 sekolah dari 27 provinsi.

KEMENTERIAN Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) memberikan penghargaan Sekolah Adiwiyata Nasional tahun 2022. Bertempat di Auditorium Dr. Soedjarwo, Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta.

BACA JUGA: Disbudporapar Kabupaten Tanbu Lepas Atlet Ikuti Peparprov Kalsel VI

Wakil Menteri LHK, Alue Dohong, mewakili Menteri LHK Siti Nurbaya Bakar, memberikan Penghargaan Sekolah Adiwiyata Mandiri dan Adiwiyata Nasional Tahun 2022 ini.

Dalam penyerahan secara online itu dihadiri Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH ) Kabupaten Tanah Bumbu Rahmat, Prapto Udoyo, perwakilan SMA 1 Angsana , serta perwakilan perusahaan PT BUMA dan PT BIB, Kamis (01/12/2022) di ruang DLH Tanbu.

“Ucapan terimakasih disampaikan ke Bupati Tanbu yang telah mendukung penuh Sekolah Adiwiyata di Tanbu, ” kata Rahmat. 

Ucapan terimakasih juga disampaikan ke Tim Penilai dan Pembina Kabupaten terdiri Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Disdikbud, Kemenag, KPH Kusan dan Disperkimtan Tanbu dan pihak terkait lainnya dalam mendukung terwujudnya sekolah adiwiyata. 

Kadis DLH ini Tanbu juga, mengucapkan terimakasih ke pihak perusahaan yang turut serta memberikan support terhadap penyelenggaraan penilaian sekolah Adiwiyata ini.

BACA JUGA: Pemkab Tanbu dan BPJS Gelar Forum Pemangku Kepentingan Utama

Tujuan Adiwiyata secara umum, sebutnya, membentuk sekolah peduli dan berbudaya lingkungan yang mampu berpartisipasi dan melaksanakan upaya pelestarian lingkungan dan pembangunan berkelanjutan bagi kepentingan generasi sekarang maupun yang akan datang.

“Tujuan khusus mewujudkan warga sekolah yang bertanggung jawab dalam upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan melalui tata kelola sekolah yang baik untuk mendukung pembangunan berkelanjutan,” imbuhnya. (jejakrekam)

Penulis Muaz

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.