Sat Sabhara Polres Tabalong Evakuasi Korban Banjir Maluyung

0

TINGGINYA curah hujan di Kabupaten Tabalong dalam seminggu terakhir membuat beberapa kawasan pemukiman yang berdataran rendah terenda banjir, salah satunya komplek perumahan Maluyung yang berada di Kecamatan Murung Pudak, Tabalong.

MENGANTISIPASI
hal-hal yang tidak diinginkan, Satuan Sabhara Polres Tabalong yang dipimpin Kasat Sabhara dengan sigap mengevakuasi warga perumahan Komplek  Maluyung Blok 6 dan Blok 5 yang tingkat ketinggian airnya lebih dalam, Jum’at (27/11/2020).

Kapolres Tabalong AKBP M Muchdori, melalui Kasat Sabhara Polres Tabalong AKP Sang Putu Raka mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri dalam membantu masyarakat mengantisipasi banjir guna meminimalisir korban dan kerugian materil.

“Evakuasi ini untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan terjadi pada masyarakat korban banjir karena curah hujan tinggi,” ujarnya.

Evakuasi ini ungkapnya berjalan lancar, warga diangkut menggunakan perahu karet ke tempat yang lebih aman.

Tidak hanya mengevakuasi warga, Petugas juga mengangkut barang-barang berharga milik warga ketempat yang lebih aman.

“Warga kita himbau untuk  mematikan aliran listrik, mengunci rumah, dan mengungsi ketempat yang lebih aman,” ucapnya.

Sampai saat ini belum ada korban jiwa, dan petugas gabungan terus melakukan penyisiran di pemukiman warga. “Semoga dengan kehadiran kepolisian di tengah masyarakat dapat bermanfaat khususnya bagi korban banjir,” ungkapnya.(jejakrekam)

Penulis Herry
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.