KAKI Kalsel Sampaikan Dugaan Manipulasi Ijasah ke KPU

0

KOMITE Anti Korupsi Indonesia (KAKI) Kalsel menduga adanya manipulasi ijazah yang dilakukan salah satu caleg saat pencalonan anggota DPRD Kalsel.

HAL ini disampaikan HA Husaini saat menyambangi Komisi Pemilihan Umum Kalsel dan ditemui Komisioner KPU Kalsel, Nida Guslaili.

“Kami sangat terbuka dengan segala bentuk informasi dari masyarakat.Namun, dalam membuat keputusan, kami menunggu keputusan dari KPU RI,” jelasnya.

BACA : KAKI Kalsel Ungkap Ada Sejumlah Oknum Anggota DPRD Banjar Atur Proyek Pemda Demi Dana Pencalonan

Nida menambahkan, KPU memberikan waktu selama 3 hari setelah penetapan untuk membuka ruang bagi masyarakat yang ingin mengajukan gugatan.

Terkait kedatangan KAKI Kalsel, KPU menunggu dokumen tambahan dan menyarankan untuk melapor hal tersebut kepada penegak hukum, mengingat keterbatasan kapasitas KPU dalam melakukan penyelidikan yang lebih mendalam.

Sementara itu, Akhmad Husaini mengungkapkan, pihaknya sesegeranya melaporkan hal ini ke Krimsus Polda Kalsel, kemudian menyediakan dokumen pendukung yang sesuai dengan aturan yang berlaku di KPU.

BACA JUGA :  Rugikan Negara Ratusan Juta, 35 Anggota DPRD Banjar Dituntut Kembalikan Uang Perjadin

“Alhamdulillah, audensi hari ini berjalan lancar, kami mengapresiasi KPU Kalsel atas keterbukaannya dalam menerima informasi yang kami sampaikan,” jelasnya.

Setelah diskusi hari ini, kata Husaini pihaknya juga berencana melakukan investigasi langsung ke Jawa Timur terkait lembaga dan individu yang diduga terlibat dalam mengeluarkan ijazah salah satu calon dari Partai Gerindra ini,” tutupnya.(jejakrekam)

Penulis Iman S
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.