Diapresiasi Plt Bupati HSU, Pasar Kerajinan di Siring Itik Amuntai Dibuka Tiap Hari Minggu

0

PASAR Kerajinan Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) yang digelar saban hari Minggu dibuka resmi oleh Plt Bupati HSU, Husairi Abdi di Amuntai, Minggu (11/9/2022).

PUSAT kerajinan yang memamerkan sekaligus menjual anyaman purun, tikar, tas dan lainnya berbahan purun, enceng gondok (ilung), rotan dan lainnya direncanakan akan dibuka tiap hari Minggu. Lokasinya di Jalan Patmaraga, pusat Kota Amuntai persis di kawasan Siring Patung Itik.

Saat meresmikan pusat kerajinan Apindo HSU ini, Plt Bupati Husairi Abdi mengapresiasi terobosan yang diambil para pengusaha lokal tersebut. “Dengan adanya pasar kerajinan dalam dua hari sepekan, jelas akan membantu memasarkan produk kerajinan khas pengrajin HSU seperti pengrajin enceng gondok, rotan dan lainnya,” ucap Husairi Abdi.

BACA : Tikar Purun Jangan Sampai Mengulang Kisah Lampit Amuntai

Mantan anggota DPR RI Fraksi PPP ini mengatakan lazimnya pasar aneka kerajinan khas pengrajin seperti tikar purun, tas dan lainnya digelar di Kota Amuntai. Persisnya di kawasan seputaran Taman Putri Junjung Buih, Amuntai.

“Dipilihnya tempat Siring Itik ini juga dikarenakan pada hari Minggu pagi lokasi tersebut tidak ada kegiatan sama sekali,” ucap Husairi, mengucapkan terima kasih kepada Apindo HSU.

BACA LAGI : Desain Arangan Terus Digenjot, Kerajinan Tangan Dayak Meratus Makin Diminati

Menurut Husairi, sebelumnya produk kerajinan HSU sudah pernah go internasional karena tembus ke pasaran Amerika Serikat. Saat itu, produk unggulan pengrajin HSU difasilitasi Apindo Kalimantan Selatan.

“Sumbangsih Apindo HSU dalam membina dan mengembangkan pelaku usaha kecil mikro (UKM) dan UMKM serta meningkatkan perputaran roda perekonomian di Hulu Sungai Utara, patut didukung dan diapresiasi pemerintah daerah,” tegas Husairi.

Plt Bupati Hulu Sungai Utara Husairi Abdi saat memotong tali purun tanda dibukanya Pasar Kerajinan Apindo HSU di Siring Itik Amuntai. (Foto Istimewa untuk JR)

BACA JUGA : Tingkatkan Digitalisasi, Bank Kalsel Dukung Aplikasi Online Pasar Amuntai

Sementara itu, Ketua Apindo Kabupaten HSU Gusti Muhammad Noor bersama pengurus lainnya pun menegaskan digelarnya pusat kerajinan di kawasan Siring Itik Amuntai ini bisa membantu pemasaran produk para pengrajin.

“Jadi, pusat kerajinan ini akan digelar saban hari Minggu. Sebab, pasar kerajinan awalnya dilaksanakan pada setiap hari Kamis dini hari hingga pukul 9 pagi. Jelas, hari itu bersamaan dengan hari kerja,” ucap Gusti Muhammad Noor.

BACA JUGA : Husairi: Pemkab HSU Segera Perbaiki Pasar Induk Amuntai

Dengan mengambil jadwal tiap akhir pekan atau hari libur seperti Minggu, maka bisa menambah angka kunjungan ke Amuntai. Pusat kerajinan ini juga menambah hari pasar yang dibuka sejak pukul 06.00-10.00 Wita.

“Jadi pengunjung dari luar daerah yang bersinggah ke Kota Amuntai juga dapat menikmati hadirnya pasar tersebut,” kata Gusti Muhammad Noor.(jejakrekam)

Pencarian populer:https://jejakrekam com/2022/09/11/diapresiasi-plt-bupati-hsu-pasar-kerajinan-di-siring-itik-amuntai-dibuka-tiap-hari-minggu/
Penulis Herry Yusminda
Editor Ahmad Riyadi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.