Hari Jadi ke-492 Banjarmasin Harus Dirasakan Seluruh Warga Kota Seribu Sungai

0

WALIKOTA Banjarmasin Ibnu Sina berkeinginan pada peringatan Hari Jadi ke-492 Banjarmasin menjadi milik seluruh warga.

USIA ke-492, tegas Ibnu, harus dirasakan seluruh warga Kota Seribu Sungai. “Peringatan hari jadi bukan hingar bingar di balaikota, tetapi hari jadi kota Banjarmasin adalah milik seluruh warga,” katanya.

Ia menambahkan, tentunya ini menjadi kesyukuran dari seluruh warga kota, sehingga harus dilibatkan untuk merayakannya. Dijelaskannya, poin pentingnya adalah 492 usia Banjarmasin ini akan diperingati sebanyak 492 titik pada saat upacara yang terdiri dari sekolah, baik SD, SMP dan SMA maupun instansi.

“Kita ingin tahun ini upacara akan membacakan sambutan yang sama dari naskah pidato Walikota Banjarmasin di semua titik,” ujarnya.(jejakrekam)

Penulis Arpawi
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.