Pipa Bocor, Tujuh Ribu Pelanggan PDAM Intan Banjar Krisis Air Bersih

0

PIPA diameter 250 cm penyalur air bersih milik PDAM Intan Banjar yang berada di kawasan Jalan Gubernur Syarkawi mengalami kebocoran.

AKIBATNYA, pelanggan air bersih dii Kecamatan Sungai Tabuk dan Kertak Hanyar, serta sekitarnya, kembali kesulitan mendapatkan air bersih. Penyebabnya, pipa penyalur air bersih dari Instalasi Pengolahan Air (IPA) di Jalan Gubernur Syarkawi pecah.

BACA : Pelanggan PDAM Intan Banjar Sulit Dapat Air Bersih, Dibantu PDAM Bandarmasih

Humas PDAM Intan Banjar Azwar mengatakan, perbaikan pipa yang bocor di Jalan Gubernur Syarkawi sedang dilakukan. Untuk peristiwa ini, PDAM Intan Banjar meminta maaf kepada para pelanggannya yang terdampak dan kesulitan air bersih.

“Ada sekitar 7 ribu pelanggan kami yang terdampak dari terhentinya penyaluran air bersih. Daerah yang terdampak meliputi Kecamatan Sungai Tabuk, Gambut, Kertak Hanyar, dan sekitarnya,” pungkasnya.(jejakrekam)

Penulis Syahminan
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.