Ketuk Kepedulian Dermawan, ACT Ajak Terus Bantu Rakyat Palestina

0

PALESTINA kini dalam kepungan Zionis Israel lewat serangan udara tepat berada di musim dingin. Asi Cepat Tanggap (ACT) Kalimantan Selatan sebagai lembaga penghimpun dana kemanusiaan pun mengetuk para dermawan Banua untuk membantu rakyat Palestina.

USAI shalat Jumat di Masjid At Taqwa, Jalan Achmad Yani Km 4,5 Banjarmasin, Jumat (15/11/2019), Ketua Dewan Pembina ACT Ahyudin menegaskan ACT mengecam keganasan Israel terhadap rakyat Palestina, terlebih lagi saat ini memasuki musim dingin yang mencekam.

“Ini bukan maslaah yang sepele, karena sudah berlangsung setiap tahun dengan eskalasi yang semakin meningkat. Makanya, program bantuan reguler yang sudah ada terus kami tingkatkan,” ucap Ahyudin dalam jumpa pers.

Menrut dia, saat ini ACT bersama relawan serta minta yang ada di Gaza, Palestina terus memasifkan pendistribusian bantuan medis, kesediaan paket pangan dan bantuan lainnya.

BACA : ACT Masifkan Bantuan untuk Palestina Pascaeskalasi Serangan

Dengan kondisi itu, Kepala Cabang ACT Kalsel Zainal Arifin mengaiak sahabat dermawan di Kalimantan Selatan untuk peduli terhadap Palestina dengan aksi nyata. Yakni, berkomitmen untuk terus mengirimkan bantuan dan memastikan rakyat Palestina melewati musim dingin dan eskalasi serangan tanpa dihantui kondisi yang mencekam.

“Donasi kita adalah simbol hadirnya kita untuk mereka di Palestina. Melalui makanan, bahan bakar, air bersih dan santunan yang kita berikan itu menjadi salah satu pembakar semangat mereka setiap hari,” ungkap Zainal.

Respon cepat juga telah dilakukan oleh Direktur Eksekutif Global Humanity Response (GHR)- ACT Bambang Triyono menyatakan bahwa bantuan telah diberikan untuk merespon situasi darurat terkini di Gaza, khususnya adalah bantuan medis.

BACA JUGA: Humanity Water Tank Suplai Air Bersih untuk Siswa di Palestina

“Hingga saat ini, bantuan yang telah disalurkan yaitu seperti Posko First Response. Posko ini digunakan untuk melayani dan menangani kasus gawat darurat untuk para korban,” beber dia.

Posko First Response ini didirikan di beberapa kegubernuran di Jalur Gaza yang berada di dekat perbatasan-perbatasan. Hingga saat ini, bantuan penyediaan Bank Darah yang diinisiasi ACT juga dimanfaatkan untuk warga Gaza yang menjadi korban serangan. Kolaborasi ACT dengan Central Blood Associotion di Krhan Younis Gaza, tersedia di banyak titik di jalur Gaza, seperti di universitas, masjid dan tempat umum lainnya.

BACA LAGI : Peringati Hari Al-Quds, Komunitas Ahlul Bait Kalsel Unjuk Rasa Peduli Palestina

“Sejak September lalu, ACT telah menargetkan kesediaan 1.000 kantong darah untuk menyuplai kebutuhan pasien-pasien di Gaza. Hingga Desember nanti, 1.000 kantong darah ditargetkan mampu memenuhi jumlah kebutuhan darah di Gaza,” ucapnya.

Untuk itu, ACT terus mengajak masyarakat dermawan untuk bersama membantu warga terdampak konflik kemanusiaan di Palestina.(jejakrekam)

Penulis Ricky Fahriza
Editor Didi GS

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.