Panik, Aula SPN Banjarbaru Terbakar Saat Pesta Resepsi Perkawinan

0

KEPANIKAN terlihat ketika para undangan dan pelaksana hajatan perkawinan di Aula Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Kalimantan Selatan di Jalan Pangeran M Noor, Guntung Paikat, Banjarbaru, Minggu (10/11/2019), berhamuran keluar ruangan, sekitar pukul 12.45 Wita.

SONTAK para undangan dan lainnya berlarian untuk menyelamatkan diri. Mereka menghindari kobaran api yang makin membesar dan asap membumbung tinggi. Terlebih lagi, lokasi terbakarnya Aula SPN itu berdekatan dengan tenda perkawinan.

Mobil dan sepeda motor segera dievakuasi ke luar area kebakaran. Tak seberapa lama, armada pemadam kebakaran bersama para relawan berdatangan ke lokasi untuk memadamkan api.

Pantauan jejakrekam.com, tim pemadam kebakaran gabungan berjibaku memadamkan api. Tak hanya aula SPN Banjarbaru yang terbakar yang dipakai jadi lokasi resepsi perkawinan, api juga melumat bangunan TK Kemala Bhayangkari 02 yang bersebelahan dengan Aula SPN.

Menurut Syarif, salah satu warga Guntung Paikat mengungkapkan sesaat kepulan asap hitam muncul dari dalam aula, terdengar suara ledakan.  Begitupula, Ainun, warga lainnya mengatakan api berkobar saat resepsi perkawinan tengah berlangsung.

“Kami pun lari berhamburan. Termasuk, siswa SPN Banjarbaru yang kebetulan sedang apel siang, turut membantu mengeluarkan barang-barang yang bisa diselamatkan,” ucap Ainun.

BACA : Basirih Digoyang Api, Kerugian Kebakaran Ditaksir Rp 1 Miliar

Ramadhana, relawan BPK Gabungan di Banjarbaru mengungkapkan api sudah bisa dikuasai, setelah puluhan armada berdatangan mengepung si jago merah dengan semprotan di berbagai sudut. Bahkan, aparat kepolisian berdatangan ke lokasi, turut membantu proses pemadaman kebakaran.

Hingga kini, untuk penyebab kebakaran dan total kerugian masih dalam proses penyelidikan pihak yang berwajib di lokasi kejadian.(jejakrekam)

 

Penulis Balsyi
Editor Didi GS

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.