Masuki Bulan Maulid, Omzet Penjualan Bumbu Masak Bergairah

0

MEMASUKI bulan Rabiul Awal 1441 Hijriyah yang lazim dengan tradisi peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di masyarakat Kalimantan Selatan, turut memicu tingginya permintaan akan bahan bumbu masak seperti bawang merah dan putih serta rempah-rempah lainnya.

PENINGKATAN jumlah pembeli bahan bumbu masak dan rempah terlihat di kawasan Pasar Lima atau Pasar Harum Manis Banjarmasin, Rabu (30/10/2019). Hal ini terkait dengan tradisi Maulid Nabi sebagai hari besar umat Islam yang berlangsung turun temurun di masyarakat Banjar, Kalimantan Selatan.

Pedagang bumbu masak di Pasar Harum Manis, Siti Rokayah mengakui sejak memasuki bulan Maulid Nabi, omzet penjualan bumbu masak khususnya bawang merah dan putih makin meningkat tajam dibanding bulan sebelumnya.

BACA : Harga Bawang di Pasar Harum Manis dan Antasari Merangkak Naik

“Kebanyakan para pembeli membeli dalam jumlah besar untuk kegiatan keagamaan khususnya peringatan Maulid Nabi SAW baik di masjid, langgar, mushala atau di majelis taklim. Jadi, berpengaruh sekali dengan peningkatan omzet penjualan,” ucap Siti Rokayah kepada jejakrekam.com, Rabu(30/10/2019).

Menurut dia, kebanyakan bumbu masak yang diburu adalah bawang merah, bawang putih, cabe kering, serta bahan bumbu lainnya untuk menu masak habang atau karih.

Rokayah mengakui ada kenaikan harga bawang merah dan putih dibandingkan bulan sebelumnya, terutama dalam pembelian eceran. Menurut dia, harga bawang merah sebelumnya Rp 15 ribu kini naik Rp 3 ribu menjadi Rp 18 ribu per kilogram. Sedangkan, bawang putih menjadi Rp 23 ribu per kilogram, sebelumnya hanya Rp 20 ribu.

“Walau harganya naik, untuk stok barang cukup aman. Karena suplai dari para agen atau pedagang grosiran sangat lancar. Terpenting bagi kami, daya beli masyarakat yang masih tinggi,” ucap Rokayah.

BACA JUGA : Berburu Pakaian Bekas di Akhir Pekan Pasar Harum Manis

Sementara itu, di Pasar Sentra Antasari yang merupakan pusat sembako dan sayur mayur di Banjarmasin juga mengalami peningkatan angka pembelian.

Beberapa pedagang ditemui jejakrekam.com, mengungkapkan dibanding bulan sebelumnya saat memasuki akhir Oktober dan November ini bertepatan dengan peringatan Maulid Nabi SAW. “Jadi, pembelian dari jumlah besar seperti sembako dan lainnya cukup besar,” ucap Abdul, salah satu pedagang di Pasar Sentra Antasari.(jejakrekam)

 

Penulis Sirajuddin
Editor Didi GS

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.