Bantu Sukseskan Pemilu, KPU Kalsel Beri Penghargaan ke Media

0

KPU Kalsel memberikan penghargaan kepada media di Kalsel yang dinilai membantu informasi pelaksanaan Pemilu 2019. Penghargaan diserahkan komisioner KPU Kalsel Edy Ariansyah pada acara pemberian penghargaan dalam penyelenggaraan Pemilu 2019 di Rattan Inn Banjarmasin, Senin (14/10/2019) malam.

EDY Ariansyah mengungkapkan, diberikannya penghargaan bagi media karena mendukung suksesnya Pemilu 2019, dan sebagai bentuk tanda terimakasih pihaknya sebagai penyenggara Pemilu.

Diungkapkannya, peran media massa dalam penyelenggaraan Pemilu 2019 dalam mempublikasikan Pemilu, khususnya di Kalsel bisa dikatakan sukses dengan partisipasi pemilih mencapai 81 persen.

“KPU Kalsel terus bermitra dengan media massa, karena tidak lama lagi akan diselengarakan pemilihan kepala daerah. Di Kalsel akan menyelenggarakan Pilkada, yakni di tujuh kabupaten dan kota, serta satu provinsi,” katanya.

Jejakrekam.com mendapatkan penghargaan untuk katagori media cetak, media elektronik, dan media online, atas dukungannya terhadap penyelenggaraan Pemilu 2019 di Banua.

Dalam kegiatan ini, juga diserahkan santunan kepada ahli waris petugas PPK, PPS dan petugas Linmas di TPS, yang meninggal dunia dalam menjalankan tugas sebagai penyelenggara Pemilu 2019. Santunan yang diberikan masing-masing sebesar Rp 36 juta.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.