Minim Anggaran, Kejuaraan Drum Band Paman Birin Cup Hanya Pertandingkan 2 Lomba

0

PERSATUAN Drum Band Indonesia (PDBI) Kalimantan Selatan, dalam waktu dekat, tepatnya pertengahan Oktober nanti akan menggelar even tahunan yaitu kejuaraan provinsi drum band  bertajuk Paman Birin Cup.

NAMUN, dalam kegiatan ini ada yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Yakni hanya akan ada dua mata lomba saja, yakni, Lomba Kirab Budaya dan Lomba Unjuk Gelar (LUG).

Ketua Harian PDBI Kalsel, Ari Bimo GP, mengatakan, penyusutan mata lomba ini dikarenakan adanya berbagai kendala termasuk terbatasnya anggaran. “Karena anggarannya minim Dispora Kalsel menyarankan agar menyesuaikan,” ucapnya usai menggelar rapat tahunan PDBI Kalsel di Kantor Pemasaran Hasil Hutan Dinas Kehutanan Kalimantan Selatan, Sabtu (31/8/2019)

Tak hanya sampai disitu, Bimo juga menyampaikan terbatasnya anggaran untuk kegiatan ini, lantaran anggaran Dispora Kalsel saat ini  lebih terfokus untuk pelaksanaan Pra Pon.

Selain membahas Kejurprov Paman Birin Cup, turut pula dibahas pada rapat tahunan ini kejuaraan nasional yang bakal digelar di Bengkulu November mendatang.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.