Dukung Kebijakan Pemkot, DPD PKS Bagikan Daging Kurban dengan Bakul Purun

0

DPD Partai Keadilan Sejahtera Banjarmasin melanjutkan tradisi berkurban dengan konsep zero plastik. Momen sakral Hari Raya Idul Adha yang jatuh pada Minggu (11/8/2019) atau 11 Dzulhijjah 1440 Hijriah, kader dan pengurus PKS Kota Banjarmasin membagikan daging kurban menggunakan bakul purun.

KETUA DPD PKS Kota Banjarmasin, Hendra mengatakan tahun ini total ada 9 Sapi, di sembelih di kantor DPD dan DPC Kota Banjarmasin. “Kalau di kantor DPD, ada 3 sapi  yang dibagikan, sebagian untuk kader dan pengurus DPC, ada juga dibagikan kepada warga sekitar,” urai hendra kepada jejakrekam.com.

BACA: Walikota Imbau Panitia Kurban Tak Gunakan Plastik dalam Pembagian Daging

Ia menyebut, seperti tahun sebelumnya, PKS konsisten mengedukasi masyarakat dengan membagikan daging kurban memakai bakul purun alias tanpa kantongan plastik.

Bagi hendra kurban tanpa kantong plastik untuk mendukung kebijakan nasional dan Pemkot Banjarmasin tentang pengurangan sampah plastik. “Tadi dari sembilan ekor sapi kita dapat totalnya ada 720 bakul purun daging kurban,” tandas Hendra.(jejakrekam)

Penulis Akhmad Husaini
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.