Tahun Ajaran Baru, Harga Emas Merangkak Naik

0

BAGI masyarakat di Banua yang memerlukan uang secara cash untuk memenuhi segala keperluan yang dibutuhkan, kiranya perlu bisa mempertimbangkan untuk menjual inventasi emas yang dimilikinya.

PASALNYA, dari pantauan di pusat perdagangan emas terbesar di Kalsel, yakni di Pasar Sentral Antasari Banjarmasin harga emas perhiasan sudah tembus hingga diangka lebih dari 600 ribu rupiah pergram.

H Gurdan, owner Toko Emas Taisir H Gurdan mengungkapkan, dalam beberapa  minggu ini harga emas mengalami kenaikan. Seperti  emas dengan kadar 99 persen  saat ini dibandrol 635 ribu rupiah pergram. Padahal sebelumnya masih dijual sebesar 625 ribu rupiah pergram. “Sedangkan untuk emas batangan, kini dibandrol 630 ribu rupiah pergram, naik dari sebelumnya yang hanya   620 ribu rupiah pergram,” ungkapnya, Kamis (1/8/2019).

BACA: Sempat Tembus Rp 600 Ribu Per Gram, Harga Emas Berangsur Turun

Lalu untuk emas dengan kadar 70 persen dari sebelumnya dibandrol 470 ribu rupiah pergram, kini menjadi 475 ribu rupiah pergram. Sementara untuk emas kadar 42 persen kini dijual 275 ribu rupiah pergram, dari sebelumnya hanya 270 ribu rupiah pergram.

“Memang cukup tinggi harga emas sekarang, karena sudah dijual diatas 600 ribu rupiah pergram. Namun ini masih terbilang rendah, karena sebulan lalu pernah tembus hingga 650 ribu rupiah pergram,” tambahnya.

BACA JUGA: Harga Emas Perhiasan Rp 600 Ribu per Gram, Jelang Lebaran Idul Fitri Justru Sepi Pembeli

Sementara itu, Owner Toko Emas Hidayat, H Hakim mengamini apa yang disampaikan H Gurdan. Menurut dia, saat ini harga emas dipasaran cukup tinggi. Bahkan, akibat naiknya harga emas, banyak masyarakat yang datang ke tempatnya untuk menjual ketimbang membeli.

Apalagi sekarang ini bertepatan dengan momen tahun ajaran baru, sehingga banyak masyarakat yang menjual investasi emas yang dimilikinya untuk membayar beragam keperluan anak sekolah.

“Kalau dipersentasikan masyarakat yang datang untuk menjual emas mencapai 60 persen dan hanya 40 persen sisanya yang membeli,” imbuhnya.(jejakrekam)

Penulis Akhmad Faisal
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.