Saldo Berkurang di Rekening, Nasabah Serbu Bank Mandiri Banjarmasin

0

SALDO berkurang di rekening tabungan, ramai-ramai nasabah Bank Mandiri di Banjarmasin menyerbu Kantor Bank Mandiri di Jalan Lambung Mangkurat, Sabtu (20/7/2019). Mereka panik usai melihat saldo yang ada di rekeningnya, berkurang dan raib entah kemana.

INFORMASI yang dihimpun di lapangan, uang nasabah yang raib dari jutaan hingga ratusan juta. Para nasabah pun mengaku sangat terkejut, usai mendapat kabar itu dari media sosial seperti WA, yang tersebar cepat.

Hal itu diungkapkan Wahyu Firdaus. Nasabah Bank Mandiri ini pun mengaku mendapat info dari pesan berantai di WA, karena banyak nasabah yang menyerbu bank pelat merah itu.

“Iya, saya pas tahu kabar info dari pesan WA. Setelah langsung cek mobile banking dan ternyata memang benar uang saya sekitar Rp 50 juta tidak ada,” ungkap Wahyu Firdaus kepada awak media saat mendatangi Bank Mandiri Jalan Lambung Mangkurat Banjarmasin, Sabtu (20/7/2019).

BACA : Gangguan pada Sistem Jaringan, ATM Bank Kalsel Sempat Macet

Hal yang sama juga dikeluhkan Suriansyah. Warga Banjarbaru yang menggeluti usaha penjualan pulsa dan kuota ponsel ini terkejut, saat hendak melakukan transansi pembayaran, ternyata uangnya raib di rekeningnya. “Tadi pas mau transfer ternyata, tidak ada uangnya. Saya langsung menuju kantor  Bank Mandiri untuk konfirmasi,” ucap Suriansyah.

Sementara itu, pihak Bank Mandiri mengatakan masalah ini hanya gangguan sistem, dan akan pulih hari ini juga.”Transaksi untuk hari ini memang ada masalah pada sistem. Saat ini, sedang kami perbaiki secepatnya,” ucap Adi Mulya, Vice Presiden Bank Mandiri Area Banjarmasin.

BACA JUGA : LPS Jaga Stabilitas Sistem Perbankan Nasional

Ia mengimbau kepada para nasabah untuk tenang dan tidak panik. Menurut Adi Mulya, pihaknya menjanjikan untuk hari ini bisa dimaksimalkan perbaikan sistem. “Mohon kepada nasabah agar tenang, dan hari ini juga sistem IT segera diperbaiki,” pungkasnya.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Didi GS

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.