Fokus Kembangkan Usaha Kecil, Pelaku UMKM Diberikan Diklat

0

GUNA pengembangan dunia usaha, khususnya pelaku usaha pemula, Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) dan Perindustrian Kabupaten Balangan mengelar Pendidikan dan Pelatihan (Diklat), Selasa (16/7/2019).

ACARA yang berlangsung di Aula Inspektorat Balangan ini, dibuka Kepala dinas UMKM dan perindustrian Kabupaten Balangan, Listiani serta mendatangkan narasumber dari dinas koperasi dan UMKM Provinsi Kalsel.

Listiani mengatakan, diklat ini merupakan hasil pendataan dan monitoring terhadap pelaku UMKM beberapa waktu lalu, dan kemudian diseleksi lalu dijadikan peserta pada diklat ini. Para peserta diklat ini sendiri, kata Listiani, khusus diprioritaskan bagi mereka para pelaku usaha pemula yang masih banyak memerlukan pendampingan untuk mengembangkan usahanya kedepannya. “Peserta kita bagi sebanyak dua gelombang dan masing peserta sebanyak 28 peserta,’’ bebernya.

BACA: Masyarakat Dayak Tolak Pemindahan Ibukota Negara ke Tanah Bumbu

Meteri pelatihan sendiri, lanjut dia, lebih banyak kearah manajemen bagi pelaku UMKM, seperti pelatihan mengenai pembukuan pemasukan dan pengeluaran atau system keungan usaha.

Selain itu, dirinya menambahkan,  meteri pelatihan juga terkait bagaimana mempromosikan usaha serta akses-akses permodalan yang bisa ditempuh oleh pelaku UMKM.

“Kita berharap lewat pelatihan serta pendampingan ini, diharapkan pelaku UMKM, dapat lebih meningkatkan kemampuan UMKM dalam melakukan inovasi untuk bidang usahanya,” harapnya.

Ada hal menarik lagi dalam diklat yang digelar ini, dimana menurut Listiani, semua konsumsi yang disediakan saat pelatihan berasal dari produk UMKM yang ada di Balangan.

“Dengan mengunakan produk local untuk konsumsi diklat ini, kita ingin membuka wawasan peserta diklat jika dalam dunia pengembangan UMKM semua pihak berperan termasuk kita sebagai masyarakat, dimana peran mendukung UMKM ini salah satunya dengan cara membeli hasil produk UMKM itu sendiri,” jelasnya.

BACA JUGA: Sambut HUT Kodam Mulawarman, Kodim 1001 Amuntai-Balangan Gelar Baksos

Terlepas dari itu semua, menurut Listiani, pihaknya khususnya pemerintah daerah terus berusaha agara bagaimana para pelaku UKM bisa mengahasilkan usaha yang bagus dan siap bersaing di mana pun.

Ini penting, menurut Listiani, sebab sekarang para UKM dituntun harus kreatif agar bisa terus bersaing jika ingin usaha tetap eksis.

Untuk itulah, kata Listiani, salah satu cara yang ditempuh pihaknya untuk membantu para pelaku UMKN ini aialah melalui  pelatihan dan pendampingan. “Lewat program pelatihan inilah nanti dapat meningkatkan daya saing dan menaikan kelas dari usahanya,” ucapnya.

Selain itu, dirinya mengingatkan tentang pentingnya konsistensi dalam berusaha. Pelaku harus tetap konsisten menjalankan usahanya. Selain konsisten, pelaku usaha harus semangat dan terus belajar.

“Usaha itu jangan timbul tenggelam. Kalau mau berusaha, kita harus konsisten dan terus berusaha serta jangan mudah putus asa,” ujarnya.

Permasalahan-permasalahan pasti akan ditemui dalam menjalankan usaha, namun kata Dia, permasalahan itu tidak lantas membuat pelaku UMKM putus asa. Pemerintah sudah menyediakan berbagai program dan terobosan untuk membantu.

“Kita juga ikut membantu promosi. Promosi ini harus terus digalakan, jika memiliki produk jangan disimpan tapi dikenalkan atau dipromosikan baik offline maun online,’’ pungkasnya.(jejakrekam)

Penulis Gian
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.