Ditekuk Kalteng Putra, Jacksen Beri Sinyal Mundur dari Kursi Pelatih Barito

0

DENGAN wajah tertunduk, sang arsitek Barito Putera Jacksen F Tiago tak bisa menyembunyikan rasa kecewanya. Saat jumpa pers usai laga bertajuk derby Kalimantan versus Kalteng Putra di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Sabtu (22/6/2019), pelatih Barito Putera Jacksen F Tiago mengisyaratkan untuk undur dari kursi pelatih.

MANTAN Pelatih Persipura Jayapura ini mengaku sudah tiga tahun lebih, membidani tim berjuluk Laskar Antasari itu. Namun, usai ditekuk Kalteng Putra dengan skor tipis 2-1 walau berada di laga kandang, Jacksen memastikan akan berbicara dengan Manager Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman.

“Saya ucapkan terima kasih kepada awak media selama tiga tahun bersama saya. Kalau ada salah, saya minta maaf karena inilah roda kehidupan,” ucap Jacksen F Tiago didampingi striker Barito Putera, Samsul Arip saat jumpa pers di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Sabtu (22/6/2019) malam.

Ia memastikan akan membicarakan masalah itu dengan baik-baik dengan manajemen Barito Putera, terkhusus sang manajer Hasnuryadi Sulaiman. “Sebab, beliau membawa saya dengan baik-baik, jadi saya ingin baik tidak meninggalkan kenangan buruk,” kata Jacksen.

BACA : Tebus Hasil Minor, Barito Putera Target Curi Poin di Duel Derby Kalimantan

Dengan hasil minor yang ditorehkan Barito Putera dalam mengarungi Shoppe Liga 1 Indonesia 2019, Jacksen pun mengakui kekalahan yang telah dialami tim saat menjamu tim debutan, Kalteng Putra.

Begitu tim kebanggaan Banua terus terperosok di klasemen papan bawah, supporter Barito Putera hendak bertemu dengan sang pelatih, Jacksen F Tiago di Stadion 17 Mei. Namun, para pencinta klub yang dibangun tokoh Banua, almarhum H Abdussamad Sulaiman HB itu ditemui sang kipper, Aditya Harlan.

“Tim ini adalah warisan Pak Haji Leman, jadi semua harus disikapi secara kekeluargaan,” ucap Aditya Harlan, saat menenangkan para supporter yang kecewa dengan hasil pertandingan saat bentrok dengan Kalteng Putra.

BACA JUGA : Bentrok dengan Persebaya Tertunda, Barito Putera Harus Jalani Tiga LagaTandang

Ia pun mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan para supporter selama ini, karena Barito Putera akan kuat jika terus didukung baik dalam laga maupun di luar laga Liga 1. Suasana panas pun terasa, saat gol kedua tercipta untuk kemenangan Kalteng Putra, hingga para supporter pun berteriak meminta agar Jacksen F Tiago segera diganti.

Sementara itu, dalam akun instagram resmi Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman pun menjawab kegelisahan para pendukung tim ini. “Insya Allah, ulun (saya) akan lakukan evaluasi lagi dan lakukan perubahan secepatnya. Ulun ampun mohon maaf sudah membuat pian (anda) berataan (semua) kecewa. Insya Allah, secepatnya kami perbaiki, terima kasih banyak,” tulis akun hasnur_baritoputera menjawab komentar @gank_Sunday.(jejakrekam)

 

Penulis Ahmad Husaini
Editor Didi GS

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.