Di Leg 2 EPA, Barito Putera Ditahan Imbang Madura United U-18

0

LEG 1 jadi milik Barito Putera, kini dalam lega 2 tuan rumah harus berbagi poin saat menjamu Madura United U-18 dalam laga Elite Pro Academy (EPA) di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Minggu (16/6/2019) sore.

MENURUNKAN materi pemain yang sama pada leg 1, namun Laskar Antasari muda ini tak mampu mengembangkan pola permainannya yang ekspresif. Di lapangan hijau, Barito Putera U-18 sebenarnya lebih mendominasi permainan. Penguasaan bola anak asuh Ilham Romadhona. Namun, sistem grendel yang dimainkan Madura United, membuat lini serang Barito Putera tak mampu menembus efektif barisan pertahanan tim lawan.

Hingga gol perdana dan satu-satunya buat Barito Putera berhasil dipersembahan M Rafli Ariyanto pada menit ke-11. Tak seberapa lama, Madura United yang ingin malu di kandang tuan rumah, membalasnya lewat kaki Hoirul Anam.

BACA : Laga Berlangsung Keras, Barito Putera U-16 Tundukkan Madura United

“Memang, formasi pemain yang kami turunkan dalam minggu sore tidak berbeda dengan leg pertama. Namun, hasil imbang ini menjadi bukti jika tim kami tak ingin menyerah walau berada di kandang Barito Putera,” ucap Pelatih Kepala Madura United U-18, Rakhmad Basuki.

Belajar dari kekalahan pada leg 1 dengan skor telak 0-4, membuat Rakhmad Basuki sudah mengetahui pola permainan yang diterapkan Barito Putera. Dia menegaskan kekalahan pada leg 1, membuat pasukan Sappe Kerba muda bangkit, dengan spirit ingin menang pada leg 2, menjadi pembuktian bagi Madura United karena mampu menahan imbang tuan rumah.

“Secara kualitas teknik, memang Barito Putera U-18 lebih baik,  namun dari strategi permainan yang kami adopsi tak kalah,” tegas Rakhmat Basuki.

BACA JUGA : Target Juara, Barito Putera Kontrak Tim Pelatih U-16, U-18 dan U-20

Dengan mengemas satu poin, Rakhmat mengatakan timnya tak perlu tertunduk, karena bisa menjaga semangat perjuangan tim junior Madura United yang membawa misi menang di markas Barito Putera.

Pelatih Barito Putera U-18, Ilham Romadhona mengakui cukup sulit untuk memetik kemenangan pada leg 2, karena Madura United juga bermain ngotot dengan memperkuat lini pertahanannya.

“Ini ditambah lagi finishing dan improvisasi dari pemain di lapangan tidak berkembang. Ya, karena para pemain juga merasa sudah meraih kemenangan 4-0 yang menjadi tolak ukur,” tuturnya.

BACA LAGI : Rebut Tiga Poin Laga Kandang, Barito Putera Muda Bekuk Arema FC

Meski sudah meraih kemenangan, Ilham mengatakan Barito Putera U-18 tak boleh puas. Sebab, menurut dia, ada pertandingan yang harus dihadapi dalam laga lainnya. “Ya, kita berharap pemulihan pemain bisa cepat, dan tidak ada kendala berarti dalam laga-laga mendatang,” tandasnya.

Dalam laga kandang PS Barito Putera U-16 dan U-18 di Stadion 17 Mei, berlangsung dua hari. Sabtu (15/6/2019) pagi, tim junior U-16 bentrok dengan Madura United U-16. Sorenya, pukul 16.00 Wita, Barito Putera U-18 versus Madura United U-18.

Dilanjutkan pada leg 2, pukul 08.00 Wita, Barito Putera U-16 kembali menjamu Madura United  U-16 dan sorenya, giliran Barito Putera U-18 bentrok lagi dengan Madura United U-18.(jejakrekam)

Penulis Arpawi
Editor DidI GS

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.