Logistik PSU di Balangan dalam Perjalanan, KPU : Semoga Pelaksanaan Berjalan Lancar

0

KOMISI Pemilihan Umum Kalsel kini mulai mempersiapkan logistik pemungutan suara ulang (PSU) Pemilu 2019 yang digelar pada Kamis (25/4/2019). Ini mengingat, adanya rekomendasi dari Bawaslu Kalsel terkait empat TPS di Kabupaten HSU, HST dan Balangan mengenai temuan pelanggaran.

DI ANTARANYA, TPS 06 Desa Pelampitan Hulu dan TPS 20 Sungai Malang di HSU. Sementara, sisanya berada di Kelurahan Batu Piring TPS 02 Kecamatan Paringin Selatan, Balangan. Sedangkan, di HST yakni TPS 03 Desa Matang Ginalon, Kecamatan Pandawan.

BACA: PSU di TPS 3 Matang Ginalun, Prabowo-Sandi Menang Mutlak

Komisioner Divisi Teknis KPU Kalsel, Hatmiati Masy’ud menyebut saat ini pihaknya sedang mempersiapkan logistik di TPS. Ini mengingat, logistik yang tersedia dilokasi hanya untuk DPRD Kabupaten.

Sedangkan, untuk TPS 03 Desa Matang Ginalon, Kecamatan Pandawan di Kabupaten HST sudah dilakukan pada Rabu (23/4/2019). “Iya, baru hari ini digelar PSU di HST,” ujarnya kepada jejakrekam.com.

BACA JUGA: PSU di TPS 03 Desa Matang Ginalon, Pandawan HST Digelar Selasa Nanti

Sementara itu, Ketua KPU Balangan, Saripani menyatakan, logistik pemilu berupa formulir malam ini direncanakan baru sampai pada pukul 23.00 Wita. Sedangkan, perlengkapan TPS tetap menggunakan perangkat yang ada. “Malam ini sudah meluncur untuk formulir yang disiapkan KPU Kalsel. InsyaAllah pelaksanaan besok berjalan dengan lancar,” ujarnya.

Terkait waktu pelaksanaan PSU ini, dikatakannya tetap digelar sesuai prosedur pemilu pada 17 April lalu. Yakni dimulai dari 07.00 hingga 13.00 Wita. “Surat pemberitahuan berupa formulir C6 pun sudah kita bagikan,” ucapnya.(jejakrekam)

Penulis Arpawi

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.