Pasca Pemilu, Emak-emak Ramai Belanjakan Uang Serangan Fajar

0

KAUM Wanita terutama emak-emak di Banua, ramai membelanjakan uangnya  di pasar pasca Pemilu 2019 berlangsung. Sejumlah pedagang kena dampak peningkatan pendapatan yang sangat signifikan dari biasanya.

HAL ini disebabkan kemungkinan adanya politik uang atau istilah lainnya disebut dengan “serangan fajar” yang diberikan para calon anggota legislatif (caleg) untuk mendapatkan suara terbanyak dari masyarakat.

Menurut salah satu pedagang kosmetik yang berada di pasar Sentral Antasari, Hj Idah, pasca momen pemilu, penjualannya memang mengalami kenaikan yang cukup signifikan hingga lebih dari dua kali lipat.

BACA: Malam Hari H Pencoblosan, Pembelian Amplop Serangan Fajar Diprediksi Meningkat

“Biasanya apabila memasuki akhir bulan, penjualan malah turun dikarenakan tanggal tua, namun pasca momen ini pendapatan menjadi naik hingga lebih dari dua kali lipat”, ujarnya.

Sementara itu hal yang sama juga diungkapkan oleh Jamilah salah satu pedagang pakaian wanita di Pasar Ujung Murung. Ia mengatakan, penjualannya mengalami peningkatan yang cukup signifikan dari biasanya.

“Kebanyakan yang berbelanja juga di dominasi oleh para wanita, terutama kaum emak-emak, hal ini jarang terjadi saat jelang akhir bulan,” ungkapnya.

Menurut pengakuan salah satu pengunjung yang tidak mau disebutkan identitasnya, mengatakan bahwa memang benar kalau dia memperoleh sejumlah uang dari pemberian beberapa tim sukses caleg yang ia rahasiakan namanya. “Saya dan tetangga di kasih uang dari beberapa orang yang datang kerumah, cukup dengan memilih caleg yang sudah ditunjuk, untuk diberikan hak suara,” pungkasnya.(jejakrekam)

Penulis Akhmad Faisal
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.