Pemicu Kebakaran di Swadaya Tani, Cekcok dengan Istri, Hakim Bakar Rumah Sendiri

0

PELAKU pembakar rumah sendiri yang memicu kebakaran di Gang Swadaya Tani RT 10 Kelurahan Alalak Selatan, akhirnya menyerahkan diri ke Polsek Banjarmasin Utara. Pelakunya bernama Lutfi Hakim, warga Swadaya Tani yang sengaja membakar rumah sendiri gara-gara cekcok dengan istri pada Minggu (7/4/2019) malam, sekitar pukul 23.00 Wita.

KAPOLSEK Banjarmasin Utara Kompol Ukkas Maliang Kitta melalui Kasi Humasnya, Aiptu Agus Sugiarto membenarkan pemicu kebakaran yang menghanguskan tiga rumah serta dua terpaksa dirobohkan agar api tak menjalar, karena kesengajaan dilakukan Lutfi Hakim.

“Pelaku sudah kami tahan. Dari keterangan pelaku, dirinya sendiri yang membakar rumah akibat cekcok dengan istrinya. Keributan suami istri terjadi sejak Minggu siang, hingga berlanjut pada malam hari, hingga pelaku tega membakar rumah sendiri,” kata Agus Sugiarto kepada jejakrekam.com, Senin (8/4/2019).

BACA : Kondisi Gang Swadaya Tani Sempit Sulit Ditembus Armada BPK

Pelaku pun menyerahkan diri dikawal warga dan Ketua RT 10 Akhmadi pada Minggu (7/4/2019) malam, sekitar pukul 24.00 Wita ke Polsek Banjarmasin Utara.

Menurut Agus, untuk mengembangkan kasus ini, pihaknya telah memeriksa para saksi dan melakukan olah tempat kejadian perkara. Akibat perbuatan Lutfi Hakim ini, tiga rumah terbakar yakni milik pelaku sendiri, tetangganya Nurdiah dan Romi.

Sedangkan, dua rumah milik Hilmi dan Johan dirobohkan warga dibantu relawan pemadam kebakaran agar api tak menjalar dan membesar lagi.  Selain itu, dalam kejadian itu, dua sepeda motor hangus terbakar.

“Gara-gara kebakaran ini, banyak harta benda milik warga yang tak bisa diselamatkan, termasuk dua motor hangus terbakar,” kata Agus.

BACA JUGA : Api Berkobar di Gang Swadaya Tani Alalak Selatan, 3 Rumah Dikabarkan Terbakar

Sementara itu, Iberahim, warga Gang Swadaya Tani mengungkapkan ada enam kepala keluarga yang menjadi korban kebakaran. Yakni, Hilmi, Abdul Hakim, Nordiah, Romi, Nurul dan Kadar yang menghuni lima rumah tersebut.

“Memang, pelaku langsung menyerahkan diri karena membakar rumah sendiri, hingga api menjalar ke rumah tetangganya pada malam tadi. Kami bersama warga langsung mengawal saat pelaku diserahkan ke Polsek Banjarmasin Utara tadi malam,” kata Iberahim.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Didi GS

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.