Konflik Berlarut, Fatan Mundur dari Wasekjen GMNI

0

ADANYA kisruh di internal Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI), yang menjadikan Wakil Sekjen GMNI Fatan Fahriady Osca mengundurkan diri dari jabatannya.

FATAN yang didampingi pengurus DPD GMNI Kalsel resmi mengundurkan diri setelah melakukan pernyataan sikap melalui jumpa pers di Banjarbaru, Sabtu (23/3/2019).

Wakil Sekretaris Jenderal Bidang Internal DPP GMNI ini dalam pernyataannya mengatakan, pengunduran ini merupakan sikap atas kondisi organisasi secara internal di DPP GMNI.

“Mulai awal kepengurusan beberapa pengurus DPP GMNI sering melakukan intrik-intrik politik yang mengakibatkan konflik dan merusak kestabilan organisasi”, kata mantan Sekjen BEM ULM ini.

Hal ini menurutnya disebabkan karena pengaruh patronisasi yang dilakukan beberapa senior GMNI yang mencoba mengandalikan DPP GMNI.

BACA : Ada Razia Buku Beraliran Kiri, Kader GMNI Banjarmasin: “Itu Bukti Literasi Kita Dangkal”

Fatan juga menilai kepengurusan DPP GMNI diperparah dengan kepemimpinan ketua umum dan sekretaris jenderal yang gagal mengkonsolidasikan kekuatan di internal GMNI, dan terkesan malakukan pembiaran yang berlarut-larut atas berbagai permasalahan yang terjadi.

“Kepemimpinan ketua umum dan sekretaris jenderal perlu dipertanyakan karena pada kapasitasnya tidak mampu menyelesaikan persoalan yang terjadi. Ini menunjukan tidak adanya kekuatan kepemimpinan sebagai simbol pimpinan nasional bagi GMNI,” tutur alumni Fakultas Hukum ULM ini.

Ia mengaku telah mengupayakan memperbaiki keadaan dengan meredam dan menurunkan egoisme pribadi dengan tetap menjaga komunikasi yang baik terhadap pengurus DPP GMNI.

Pada pernyataan sikapnya, Fatan menyampaikan selamat atas hari lahir ke-65 GMNI Tahun 2019. Ia berharap menjadi refleksi untuk melakukan evaluasi dan memperbaiki kondisi GMNI kedepan.

“Selamat berdies natalis kader-kader Marhaenis. Mari terus berjuang dan besarkan gerakan agar mencapai tujuan organisasi yang dicita-citakan,” pungkas.(jejakrekam)

Pencarian populer:https://jejakrekam com/2019/03/23/konflik-berlarut-fatan-mundur-dari-wasekjen-gmni/
Penulis Ahmad Husaini
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.