Tidak Kalah Bersaing, Beras Lokal Siap Diekspor ke Malaysia dan Brunei

0

KEPALA Perum Bulog Divre Kalsel Achmad Kholisun, mengungkapkan dalam waktu dekat di Tahun 2019 pihaknya berencana akan mengekspor beras lokal, khususnya Siam, Unus dan Mayang ke negara tetangga.

BULOG pun telah berkoordinasi dengan Kementerian Pertanian, Kementerian Perdagangan dan Kementerian Perindustrian untuk merealisasikan ekspor beras tersebut ke negara tetangga dulu.

BACA: Harga Terjangkau, Beras Lokal Lebih Diminati Masyarakat

“Rencananya kita di Kalsel dalam waktu dekat ini sesegera mungkin merealisasikannya, karena rencana ini juga merupakan program pemerintah untuk  meningkatkan taraf hidup para petani,” ujarnya.

Diapun mengatakan, bahwa beras Banjar tidak kalah bersaing dengan beras jenis lainnya di Indonesia, Bulog ingin menjadikan beras lokal itu menjadi beras premium yang bisa bersaing dipasaran.

BACA JUGA: Cek Harga, Paman Birin Ajak Kapolda dan Danrem ke Pasar Sentra Antasari

“Selain dipasarkan didalam negeri kami juga berusaha memasarkan keluar negeri untuk diekspor, kemungkinan negara yang menjadi target sasaran pasar adalah Malaysia dan Brunei Darusalam,” terangnya.

Bulog juga menargetkan, untuk 2019 ini beras lokal yang akan diekspor minimal bisa mencapai antara 3.000 sampai 3.500 ton untuk sekali pengiriman. Pihaknya optimistis mengingat sudah adanya pasar dan permintan yang rutin.

“Jadi kami berharap sesegera mungkin apabila semua sudah tersedia baik kualitas maupun kuantitas, secepatnya bisa kami realisasikan, semoga pada tahun ini juga kita bisa ekspor,” pungkasnya.(jejakrekam)

Penulis Akhmad Faisal
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.