Minim Fasilitas, Rumah Singgah Balangan Tetap Memberikan yang Terbaik  

0

MEMASUKI dua bulan berjalan, keberadaan Rumah Singgah bagi warga Balangan kurang mampu yang berobat di Banjarmasin sudah terasa manfaatnya. Ini terbukti dimana ada salah satu warga Balangan yaitu Arfinah (49tahun) yang menderita penyakit tumor di perut, sempat menginap di rumah singgah selama dua minggu guna untuk menjalani proses pengobatannya di RSUD Ulin Banjarmasin.

MESKI sudah bisa digunakan, kebaradaan Rumah Singgah yang keberadaannya diinisiasi Rumah Tahfiz Foundation Balangan dan dikerjakan bersama-sama dengan semua pihak, seperti Paguyuban Smaven 96, Aksi Cepat Tanggap (ACT) Kalsel, mahasiswa Balangan serta  organisasi sosial yang ada di Kabupaten Balangan seperti Sahabat Balangan Centre (SBC) dan Balangan Peduli ini masih minim dengan fasilitas.

Ketua pengelola rumah singgah, Haris Fadillah mengungkapkan, pihaknya mengalami beberapa kendala dalam pengelolaan rumah singgah selama ini, khususnya terkait minimnya fasilitas yang ada.

BACA: Bangun Rumah Singgah bagi Warga Balangan yang Berobat di Banjarmasin

“Fasilitas masih banyak yang kurang seperti kelengkapan dapur dan ada beberapa bagian rumah yang masih perlu perbaikan. Dengan kondisi ini pelayanan yang kita berikan juga belum bisa maksimal,’’ ujarnya, Senin (25/2/2019)

Selain itu, menurut mahasiswa UIN Antasari ini, karena keterbatasan dana dan sebagainya yang semula rumah singgah ini memprogramkan tiga hal yakni, akomodasi dan makan selama di rumah singgah tidak berjalan maksimal.

“Karena pendanaan kita terbatas maka kita cuma bisa memberikan pelayanan sebisanya. Dan untuk makan dan akumodasi belum bisa maksimal begitu juga dengan pendampingan,’’ bebernya.

Namun demikian, lanjut dia, pihaknya tetap berusaha meberikan pelayanan sebaiknya dan bagi mayarakat yang membutuhkan jangan segan untuk datang memanfaatkan rumah singgah ini. “Kalau untuk menginap Alhamdulillah sudah cukup memadai, namun fasiltas dan pelayanan lain yang memang masih kurang,” ucapnya.

BACA JUGA: Sambangi Pedalaman Meratus, Komunitas Pramuka Lakukan Edukasi Hidup Sehat

Untuk itu, dirinya berharap, keberadaan rumah singga ini juga menjadi perhatian semua pihak, khususnya sarana untuk membantu warga Balangan yang sedang menjalani pengobatan di Banjarmasin.

“Rumah singgah ini milik kita bersama dan kami disini hanya mengelolanya, mari kita benahi dan maksimalkan keberadaan rumah singgah ini demi membantu saudara kita yang tengah membutuhkannya, baik lewat bantuan donasi maupun bantuan lainnya,”harap Haris.

Terakhir, Haris menyampaikan, bagi warga Balangan maupun lainnya yang berobat ke Banjarmasin atau keluarga pasien yang kemudian ingin menginap ke rumah singgah silahkan datang langsung ke rumah singgah yang berada di Jalan Kini Balu, Kelurahan Teluk Dalam, RT 67 RW 23 No  26A, Banjarmasin atau terlebih dahulu menghubungi kontak +62 853-4656-6773 untuk berkoordinasi.

“Rumah singgah ini gratis bagi yang membutuhkannya, tapi untuk keperluan administrasi pengelolaanya diharapkan mengumpul copy KTP, copy kartu BPJS dan mengisi data yang disediakan di rumah singgah,’’ pungkasnya.(jejakrekam) 

Penulis Gian
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.