Penghargaan LKBN Antara untuk Paman Birin

0

LEMBAGA Kantor Berita Nasional (LKBN) Antara memberikan penghargaan kepada Gubernur Kalsel Sahbirin Noor sebagai tokoh yang peduli dengan lingkungan hidup melalui Gerakan Revolusi Hijau.

SELAIN kepada Sahbirin Noor, penghargaan dalam rangka HUT ke-81 LKBN Antara juga diberikan kepada pimpinan kabupaten dan kota di Kalsel dengan berbagai kategori.

Penghargaan diserahkan Dirut LKBN Antara Meidyatama Suryodiningrat di Mahligai Pancasila, Banjarmasin, Rabu (9/1/2019).

Gubernur Kalsel Sahbirin Noor mengungkapkan syukur dan terima kasih kepada LKBN Antara atas penghargaan yang dianugerahkan kepadanya.

BACA : Gelorakan Revolusi Hijau, Lahan Kritis Kalsel Tersisa 511 Ribu Ha

Penghargaan yang didapatnya ini, merupakan prestasi segenap komponen masyarakat atas kerja bersama mendukung Gerakan Revolusi Hijau.

“Program ini lahir dari keinginan bersama warga Banua untuk meningkatkan kualitas tata kelola lingkungan dengan cara terus menanam guna menjaga lingkungan supaya tidak meninggalkan kerugian di masa mendatang,” katanya.

Dirut LKBN Antara Meidyatama Suryodiningrat mengatakan, penghargaan yang diberikan merupakan salah satu upaya untuk mengapresiasi pengabdian dan dedikasi dalam mempelopori kelestarian lingkungan melalui program Gerakan Revolusi Hijau yang terus digaungkan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor.

“Tokoh-tokoh yang menerima penghargaan adalah mereka yang memiliki komitmen tinggi atau inisiator melahirkan kebijakan yang memberikan manfaat besar untuk masyarakat,” ujar Meidyatama.(jejakrekam)

Penulis Balsyi
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.