Tangkal Narkoba Masuk di Perbatasan Kalsel, Empat Pelaku Berhasil Diamankan

0

MENCEGAH narkoba masuk ke Kalimantan Selatan lewat jalur darat, Polda Kalsel dan Polres Batola menggelar aksi razia besar-besaran di Jalan Trans Kalimantan Kilometer 18, Kecamatan Anjir Pasar, Barito Kuala, Selasa (04/11/2018) malam. Tak tanggung-tanggung, dalam operasi ini diturunkan ratusan personil untuk membekuk pelaku yang nekat menenteng barang haram di perbatasan.

PEMERIKSAAN ini berlangsung selama kurang lebih lima jam dari pukul 20.00 WITA. Pihak kepolisian melakukan pengecekan kepada semua kendaraan roda dua maupun roda empat yang melintas dengan dilengkapi sarana mobil x-ray untuk mendeteksi barang-barang yang dicurigai tergolong narkoba.

BACA: Razia 17 THM di Banjarmasin, 6 Pengunjung Positif Narkoba

Lantas, apa hasilnya razia ini? dari data Ditresnarkoba Polda Kalsel, polisi setidaknya telah mengamankan obat Seledryl sebanyak 13.000 butir yang diangkut menggunakan mobil oleh pelaku bernama Arif Rahman Hakim, warga Kelurahan Seberang Masjid, Kecamatan Banjarmasin Tengah.

Masih barang yang sama, dari tangan pelaku bernama Rijwan, warga Pulang Pisau, Kapuas polisi menyita obat Seledryl sebanyak tujuh keping atau 70 butir, plus satu botol ciu.

BACA JUGA: 105.400 Warga Kalsel Berhasil Diselamatkan dari Bahaya Narkoba

Selain mengamankan barang haram, polisi juga menemukan 800 liter BBM jenis Premium yang diangkut melalui mobil dari pelaku Mulyadi, warga Kota Palangkaraya. Tak cuma itu, temuan sajam juga berhasil diamankan dari pelaku Mohammad Solihin.

Dirnarkoba Polda Kalsel, Kombes Pol Wisnu Widarto menyebut selama ini tren masuknya narkoba di Banua memang kebanyakan datang dari jalur laut dan udara. Namun, tak ada salahnya jika jalur darat juga dilakukan pemeriksaan. “Malam tadi kita coba sisir lewat darat,” ujarnya. (jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.