Penghargaan bagi 100 Personel Polda Kalsel Tugas Kemanusiaan di NTB

0

SEBANYAK 100 personil Polda Kalsel yang melaksanakan tugas kemanusiaan BKO Polda NTB pada peristiwa gempa bumi di NTB, dari 20 Agustus 2018 hingga 31 Oktober 2018, diganjar penghargaan.

PENGHARGAAN diserahkan Kapolda Kalsel Irjen Pol Yazid Fanani, Senin (5/11/2018), di halaman Mapolda Kalsel, sesuai dengan SK Kapolda Kalsel Nomor Kep/38//XI/2018.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Yazid Fanani mengatakan, pemberian penghargaan didasarkan Peraturan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor 3 tahun 2011 tentang pemberian penghargaan di Lingkungan Kepolisian Negara Republik Indonesia, serta Surat Perintah Kapolri Nomor Sprint/2346/VIII/OPS.2.1/2018 tertanggal 30 Agustus 2018 perihal penunjukan personel Polda Kalsel BKO Polda NTB dalam rangka giat kemanusiaan bencana alam gempa bumi di wilayah hukum NTB Tahun 2018, dimana Polda Kalsel mengirim 100 personil yang dipimpin Iptu I Wayan Fredy.

“Saya mengapresiasi dan berterima kasih kepada kalian dalam membantu korban gempa, dan memberikan penghargaan setinggi-tingginya yang telah membantu selama hampir tiga bulan,” ujarnya.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.