Diangkut KRI Teluk Lampung, Korem 101/Antasari Kirim Bantuan Kemanusiaan bagi Korban Gempa Lombok

0

PADA tahap pertama, beberapa pekan lalu, sebanyak lebih dari 12 ton bantuan berupa makanan dan kebutuhan sehari-hari telah dikirimkan Korem 101/Antasari bagi korban gempa di Nusa Tenggara Barat (NTB).

PADA Jumat (14/9/2018), kembali dikirimkan lebih dari 36 ton bantuan, yang dikumpulkan 11 Kodim di jajaran Korem 101/Antasari, melalui jalur laut, yang diangkut KRI Teluk Lampung.

Danrem 101/Antasari Kolonel Inf Yudianto Putrajaya mengatakan, bantuan berupa kebuhan pokok dan pakaian layak pakai ini, merupakan donasi masyarakat Kalsel yang dikumpulkan jajaran Kodim di bawah komando Korem 101/Antasari.

KRI Teluk Lampung, sebelum ke Lombok NTB, terlebih dulu ke Balikpapan dan Kalimantan Utara, guna mengambil bantuan yang sama dari jajaran Kodam VI/Mulawarman.

“Kami mengucapkan terima kasih atas kepedulian warga Kalsel bagi korban gempa bumi di Lombok,” ucap Kolonel Inf Yudianto Putrajaya.(jejakrekam)

Penulis Asyikin
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.