Tentara Manunggal Membangun Desa Percepat Bangun Jembatan

0

DUA unit alat berat dan truk diturunkan ke lokasi guna membantu percepatan pekerjaan kegiatan pembangunan jembatan di kawasan Desa Panyiuran, Pengaron, Kabupaten Banjar, Rabu (25/7/2018).

MASYARAKAT bersama Satgas Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) bersama-sama menyelesaikan pengerjaan jembatan tersebut.

Warga Desa Panyiuran Abdul Basid menyatakan, sudah dua hari pihaknya fokus bekerja mulai dari pemotongan batang kelapa dan pohon besar, serta menyusunnya.

“Kami kesulitan karena medan dan lokasi cukup berat dan jauh. Hal itu memaksa kami meminta bantuan alat berat guna mengangkat dari lokasi menyusun kayu-kayu tersebut,” katanya.

Dan SSK Kapten Inf Mujiono memgaku tidak mudah bekerja di lokasi itu, dan semua memerlukan pemikiran dan konsentrasi.

Dalam dua hari ini, bebernya, mereka bekerja, mulai penyiapan dan mengangkut pohon. Karena tidak mungkin memakai tenaga manusia dan tidak mau ambil risiko, pihaknya menggunakan alat berat.

“Potongan pohon untuk membantu sementara penyangga lantai dasar jebatan supaya memudahkan untuk memasang tiang-tiang jembatan,” katanya.

Pihaknya mengupayakan dalam satu minggu jembatan tersebut selesai dikerjakan. “Karena material dan bahan sudah ada, dan semoga tidak ada kendala, sehingga bisa cepat dikerjakan dan diselesaikan,” pungkasnya.(jejakrekam)

Penulis Syahminan
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.