Gugah Kepedulian, Korban Kebakaran di Desa Hulu Banyu Dibantu Kodim 1003/Kandangan

0

MUSIBAH kebakaran yang menghabiskan tempat tinggal beberapa warga Desa Hulu Banyu, Kecamatan Loksado, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) memantik keprihatinan. Kodim 1003/Kandangan pun tergerak untuk membantu para korban seperti Antu, Sunarti, Suriyani dan Rusminah.

MESKI tak ada korban jiwa, namun amukan si jago merah ini telah membuat korban kebakaran dalam satu keluarga harus kehilangan tempat tinggal, tepatnya di Tanuhi RT 2 RW 1 Desa Hulu Banyu, Kecamatan Loksado, yang diperkirakan kerugian material mencapai Rp 300 juta.

“Ini bentuk kepedulian dan rasa keprihatinan kami atas musibah yang dialami saudara-saudara kita,” kata Dandim 1003/Kandangan, Letkol Inf Suhardi Aji S, saat menyerahkan bantuan kepada warga korban kebakaran, Minggu (15/7/2018).

Didampingi Danramil Padang Batung Lettu Inf Erika, tokoh agama, tokoh masyarakat, perangkat desa, pembakal, dan para babinsa serta masyarakat sekitar, Dandim 1003/Kandangan Letkol Inf Suhardi Aji S berharap bantuan itu bisa meringankan korban kebakaran.

“Meski nilainya tak seberapa, setidaknya ini bentuk dukungan moril bagi masyarakat yang terkena musibah. Kami berharap para korban kebakaran tetap sabar, kuat dan tabah dalam menerima cobaan,” ujar Suhardi.(jejakrekam)

 

Penulis Asyikin
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.