Persoalan PPDB Hingga Penambahan Ruang Kelas Menjadi Aspirasi Guru di SMPN 35 Banjarmasin

0

SEJUMLAH persoalan yang dihadapi pihak sekolah menjadi atensi bagi para wakil rakyat di Komisi IV DPRD Banjarmasin saat melakukan kunjungan.

TERKAIT dengan sistem penerimaan peserta didik baru (PPDB) online, Wakil Ketua Komisi IV Dedy Sophian mengungkapkan permasalah hanya dalam penginputan data.

“Operator dari pihak sekolah hanya berjumlah empat orang. Makanya kami menyarankan kepada Dinas Pendidikan ke depannya untuk melakukan penambahan operator,” katanya saat berada di SMPN 35 Banjarmasin yang berlokasi di Sungai Andai Banjarmasin, Selasa (3/7/2018).

Paling tidak, kata Dedy, diperlukan delapan orang yang menjadi operator dalam penginputan data saat PPDB online ke depan sehingga tidak akan mengalami kesulitan.

Sedangkan terkait ruangan kelas, Dedy menambahkan bisa dilakukan penambahan mengingat  ruang guru saat ini dijadikan ruang belajar para siswa. “Harapan kita ke depan ini dapat diusulkan pembangunan ruang guru yang dipakai para siswa menjadi tempat belajar,” jelasnya.

Ia juga mengungkapkan, ada permintaan dari kepala sekolah untuk tahun ini bisa dianggarkan pembebasan lahan. “Ini bertujuan agar bisa dibuat lapangan olahraga atau apangan upacara. Sebab, selama ini kegiatan tersebut dilakukan diluar pagar sekolah,” jelasnya. Dedy menambahkan, dari informasi yang ia dapat, rencananya akan di bangun dua ruang kelas. Tentu semuanya akan menyesuaikan dengan anggaran yang ada.

Sementara itu, Sekretaris DPRD Komisi IV DPRD Banjarmasin Noorlatifah mengharapkan seiring berjalannya pembangunan ini juga diimbangi dengan fasilitas meja dan kursi yang sudah termasuk dalam penganggaran. “Harapan kita dengan adanya bantuan pembangunan dua ruangan kelas juga diimbangi dengan fasilitas ruangan dari pemerintah,” imbuhnya.(jejakrekam)

Penulis Arpawi
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.