Antisipasi Kemacetan, Ibnu Sina Minta Trans Studio Tidak Beroperasi Saat Lebaran

0

BEBERAPA hari menjelang lebaran, Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina  didampingi Plh Sekda Kota Hamdi, Kepala Dishub Kota Ichwan Noor Chalik dan Kepala Satpol PP Hermansyah melakukan sidak ke sejumlah posko pengamanan mudik yang berada di wilayah Kota Banjarmasin.

DALAM sidaknya ini, disambut kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol Sumarto, bersama Dandim 1007/Bjm, Letkol Inf Teguh Wiratama dan Dandenpom VI/2 Banjarmasin, Mayor CPM Sugiarto beserta penjaga pos yang terdiri dari Polri, TNI, Dishub, Sentra Komunikasi dan Pramuka.

Ibnu mengatakan telah meninjau langsung kebeberapa titik posko mudik. Mulai Terminal Km 6 untuk perjalanan darat, Pelabuhan Trisakti untuk laut, hingga samping Duta Mall yang merupakan salah satu titik kemacetan di tengah kota.

“Kami sudah meninjau dan berkoordinasi dengan Kapolres bahwa padatnya arus lalu lintas yang menyebabkan kemacetan ini harus diantisipasi. Ini bertujuan agar masyarakat tetap nyaman berlibur ke mall untuk berbelanja,” ujarnya saat ditemui di samping Duta Mall, Jalan Achmad Yani Km 2, Banjarmasin.

Mantan anggota DPRD Kalsel ini mengatakan, kemacetan lalu lintas tidak bisa dihindari. Apalagi dengan adanya Transmart yang baru dibuka membuat masyarakat ingin menyerbu demi terpenuhinya keperluan berlebaran.

“Makanya untuk mengantisipasi kemacetan yang disebabkan membludaknya pengunjung ini, saya berharap kepada pihak Transmart untuk tidak mengoperasikan Trans Studio selama lebaran.  Kalau itu dibuka, saya pastikan akan macet,” katanya.

Ibnu menilai, terkadang masyarakat menginginkan bersama-sama berlibur dengan keluarga, tetapi dirinya meminta kepada warga Banjarmasin bisa memberikan kesempatan bagi warga luar kota ke lokasi pembelanjaan. “Akhir pekan ini kita prioritaskan orang dari luar kota. Untuk warga kota cukup dihari kerja sajalah,” ucapnya dengan sumringah.

Sementara itu, Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol Sumarto mengungkapkan ada 6 titik pos pengamanan mudik yang beroperasi, yakni di Terminal Km 6, Pelabuhan Trisakti, samping Duta Mall, Jembatan Merdeka, Pasar Sudimampir dan di Jalan KH Hasan Basri, Kayutangi. “Jadi ada yang fokus lewat jalur laut dan darat. Jika pemudik lelah sebaiknya beristirahat di titik pos pemudik yang sudah disiapkan hingga H+7,” imbuhnya.(jejakrekam)

Penulis Arpawi
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.