Dua Motor Tabrakan di Sungai Tabuk, Ibu Rumah Tangga Meninggal Dunia

0

TRAGIS. Telah terjadi kecelakaan lalu lintas tabrakan dua buah sepeda motor di Jalan Martapura Lama Kilometer 12.500, Desa Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar, dan mengakibatkan satu korban meninggal dunia, pada Jumat (1/6/2018). Nasib nahas dialami Sariah (40 tahun) yang mengalami tabrakan dengan sesama pengendara motor di tempat kejadian perkara.

PERISTIWA ini mengakibatkan ibu rumah tangga ini meninggal dunia saat dilarikan ke Rumah Sakit Ulin Banjarmasin. Menurut keterangan Muhammad Sauqy yang disampaikan anggota Polsek Sungai Tabuk , ia dibonceng Muhammad Qosmini  arah menuju Kota Banjarmasin. Dia beriringan dengan korban yang sedang membonceng dua orang anaknya yang juga ke arah Banjarmasin.

Tabrakan terjadi, ketika korban tiba-tiba berbelok ke sebelah kanan jalan untuk mendatangi keluarga, karena Muhammad Qosmini tidak sempat menghindar atau melakukan pengereman. “Kami sama-sama terjatuh akibat tabrakan yang terjadi,” ujarnya.

Pada peristiwa ini,  Polsek Sungai Tabuk mengamankan dua unit kendaraan roda dua , Honda Spacy warna biru dengan Nopol DA 6396 QE, Honda Scoopy warna hitan dengan Nopol DA 6249 BBG. Sedangkan, Muhammad Qosmini (22) Warga Murung Keraton, Martapura kini sedang dimintai keterangan oleh pihak kepolisian dari Polsek Sungai Tabuk.

Menurut Kapolsek Sungai Tabuk  AKP Idit Aditya, korban meninggal dunia dibawa ke rumah duka di Desa Pematang Panjang RT 02 Kecamatan Sungai Tabuk. “Kami telah mengamankan Muhammad Qosmini, dan melaporkan laka lantas ini ke Unit Laka Lantas Polres Banjar  guna penanganan selanjutnya,” pungkas Idit Aditya.(jejakrekam)

Penulis Syahminan
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.