Jalin Kebersamaan, Pemkab Barito Utara Undang Tokoh Lintas Agama

0

GUNA menciptakan iklim yang lebih kondusif di Bumi Iya Mulik Bengkang Turan, Pemerintah Kabupaten Barito Utara mengundang tokoh agama,  tokoh masyarakat dan tokoh pemuda untuk bersama-sama meningkatkan keamanan dan ketertiban yang sudah terjalin selama ini. 

Pjs  Bupati Barito Utara H Sapto Nugroho, HW pada saat memimpin rapat  Jumat (18/05/18) menghimbau kerjasama dan dukungan semua pihak untuk bahu- membahu bergandengan tangan memberikan masukan dan arahan kepada masyarakat.

“Seluruh lapisan masyarakat agar dapat  meningkatkan iman dan taqwa sesuai dengan ajaran masing masing karena Kabupaten Barito Utara yang dinamis,  aman, tertib dan nyaman merupakan hal yang diinginkan semua pihak,” ucapnya.

Sementara itu, Kapolres Barito Utara AKBP Dostan Matheus Siregar menghimbau kepada tokoh agama,  tokoh masyarakat,  dan pemuda untuk bersama menyampaikan himbauan kepada masyarakat dilingkungannya untuk menjaga ketertiban dan keamanan.

“Semua agama menghendaki kedamaian dan sikap radikal tidak sesuai dengan Pancasila, UUD 1945 dan NKRI. Dan terhusus kepada ketua RT bisa lebih aktip untuk mendata warganya, bukan lagi menunggu laporan dari tamu 1×24,” ucapnya.

Kegiatan yang di laksanakan di ruang rapart Setda Lantai I  dihadiri  Pjs Bupati Barito Utara, Sapto Nugroho,  Kapolres Barito Utara, Ketua PN,  Ketua Kemenag,  Ketua dan Pemuka agama Islam,  Kristen,  Protestan,  Hindu dan Budha, perwakilan tokoh masyarakat.(jejakrekam)

Penulis Syarbani
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.