Jalan ke Kantor Kecamatan Sungai Tabuk Rusak Parah

0

RUAS jalan menuju Kantor Kecamatan Sungai Tabuk, Banjar, kondisinya rusak parah.

KONDISI jalan sepanjang sekitar 800 meter ini, berlubang dan becek, sehingga menyulitkan warga yang melintas.

“Kalau dibiarkan, kerusakan jalan itu akan bertambah parah,” kata warga Sungai Tabuk Muzakkir kepada jejakrekam.com, Kamis (22/3/2018).

Senada disampaikan Farhan. Ia tidak bisa membayangkan jika ada wanita hamil dan ingin segera mendapatkan pelayanan medis cepat melintas di jalan itu.

“Kondisi jalan yang berlubang dan berair, dengan kedalaman sebagian roda motor ini, sangat membahayakan. Kalau tidak hati-hati, motor yang dikendarai akan terjatuh dalam kubangan lumpur,” katanya.

Ia berharap adanya perhatian dari instansi terkait, mengingat di kawasan itu ada sekolah, dimana sering dilintasi kalangan pelajar SMK dan SD, maupun warga yang ingin mendapat layanan publik di kantor kecamatan.

Camat Sungai Tabuk, Fauzi, membenarkan kondisi ruas jalan menuju Kantornya kondisinya rusak, sehingga menyulitkan warga menuju kantor kecamatan.

Ia mengaku kerusakan tersebut sudah disampaikan ke DPRD Banjar, dan mendapat janji perbaikannya diprogramkan pada 2018 ini.

“Kalau sudah dianggarkan, kami berharap agar segera dilakukan perbaikan,” katanya.(jejakrekam)

Penulis Muji Setiawan
Editor Andi Oktaviani

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.