Himpun Kekuatan, Partai Berkarya Patok Empat Kursi di DPRD Tanbu

0

KEYAKINAN akan mendapatkan kursi yang signifikan dalam ajang pesta demokrasi pemilihan anggota legislatif 2019 mendatang disuarakan DPD Partai Berkarya Tanah Bumbu.

KENDATI Ketua DPW Partai Berkarya Kalsel, Abdul Latif,  terbelit persoalan hukum di Komisi Pemberantasan Korupsi, pengurus di tingkat bawah hakkul yakin tetap solid menggalang kekuatan untuk berkompetisi di 2019 mendatang.

“Dari alokasi 35 kursi yang ada di DPRD Tanah Bumbu kami optimis 4 kursi akan diraih kader Partai Berkarya,” kata Ketua DPD Partai Berkarya Tanbu, Sayyed Zeid Assegaf, Kamis (15/3/2018).  Sayyed mengungkapkan, target yang dipatok itu sejalan dengan salah satu komitmen hasil Rapimnas III DPP Partai Berkarya di Hotel Lor In Solo, Jawa Tengah, yang baru saja diikutinya.

“Dalam Rapimnas III, berlangsung 10-13 Maret 2018 itu, selain memutuskan Hutomo Mandala Putra atau Tommy Soeharto sebagai Ketua Umum DPP Berkarya, juga dibicarakan soal harapan raihan kursi parlemen,” ujarnya.

Soal regulasi bakal calon anggota legislatif (bacaleg) lanjut Sayyed, sekarang ini jajarannya sedang menggodok sejumlah nama dan tokoh yang berintegritas dan mumpuni di Bumi Bersujud. “Ada sejumlah nama tokoh yang sudah berbicara dengan kami, dari kalangan pengusaha, birokrat juga purnawirawan,” jelasnya.

Menurut dia, karena masih memiliki waktu yang cukup, langkah yang akan mereka lakukan adalah persiapan terhadap internal DPD Berkarya Tanbu yakni menguatkan konsolidasi dengan 10 Dewan Pengurus Cabang (DPC) yang telah dibentuk dalam dua tahun terakhir.

“Kami sering mengadakan pertemuan. Sehingga komunikasi makin intens terjalin dan persepsi “bahantam papadaan” tidak terjadi. Kami tidak ingin sesama pengurus atau calon legislatif nantinya saling sikut sehingga merugikan partai,” paparnya.(jejakrekam)

 

Penulis Ibnu Syakban
Editor Fahriza

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.