Pangdam Pesan Jangan Lupakan Nilai Dasar Keprajuritan

0

SEBANYAK 171 orang prajurit siswa bintara berhasill menyelesaikan pendidikan pertama bintara  PK TNI AD Tahap I TA 2017 di Lembaga Pendidikan Secaba Rindam VI/Mulawarman Gunung Kupang Banjarbaru, Kalsel.

BINTARA merupakan tulang punggung satuan dan sekaligus sebagai penghubung antara perwira dan tamtama,” kata Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Sonhadji, Kamis (15/2/2018).  Oleh karena itu, beber Pangdam, prajurit dituntut menunjukkan integritas  pribadi, menguasai teknik dan taktik militer, memahami hukum, pengetahuan militer umum, serta peraturan perundang-undangan yang berlaku.

“Memelihara dan meningkatkan kemampuan jasmani agar dapat  menjadi contoh yang baik bagi bawahan serta menjadi prajurit yang dapat diandalkan oleh atasan maupun satuan,” lanjut Sonhadji.

Ia menambahkan, kendati sudah dibekali dengan berbagai pengetahuan dan keterampilan seluruh prajurit tidak boleh melupakan nilai dasar keprajuritan yang bersumber dari sejarah perjuangan Bangsa.  Untuk itu, lanjut dia pahami dan amalkan nilai-nilai yang terkandung di dalam Sapta Marga, Sumpah Prajurit serta Delapan Wajib TNI.

“Laksanakan semua aturan dan ketentuan hukum yang  berlaku, dan hindari  pelanggaran sekecil apapun apalagi dengan narkoba. Semua itu merusak nama keluarga maupun citra TNI AD di mata masyarakat. Jadilah prajurit yang tanggap, tanggon dan trengginas,” tegas Pangdam.(jejakrekam)

Penulis  :Asykin

Editor    :Fahriza

Foto      :Istimewa

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.