Sokong Tata Sungai Kalsel, Dikucurkan Dana Rp 36 Miliar

0

PROGRAM penataan sungai di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) jadi atensi Direktorat Jenderal Pengairan dan Sungai Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) pada 2018. Untuk tahun 2018 ini, pemerintah pusat mengucurkan dana sebesar Rp 36 miliar yang terbagi di empat daerah di Kalsel.

BESARAN dana ini cukup meningkat tajam dibanding tahun 2017 yang hanya Rp 24 miliar. Hal itu diungkapkan Kepala Satuan Kerja (Satker) Balai Besar Sungai Wilayah Kalimantan II, Dedy Yudha Lesmana, kepada jejakrekam.com, di Banjarmasin, Jumat (12/1/2018).

Menurut Dedy, jika ditengok dari besaran angka yang dikucurkan pada tahun ini sebagai bukti penataan sungai-sungai yang ada di Kalimantan Selatan mendapat dukungan penuh pemerintah pusat.

“Anggaran yang termuat dalam APBN 2018 ini harus disikapi pemerintah kabupaten dan kota dengan menyiapkan lahan yang harus beres sesuai ketentuan berlaku. Termasuk, harus jelas batas atau bagian kewenangan masing-masing daerah,” kata Dedy.

Dia menyebut daerah yang mendapat sokongan pemerintah pusat itu adalah Kota Banjarmasin, Banjarbaru, Kabupaten Hulu Sungai Selatan dan Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu).

“Khusus Banjarmasin, pemerintah pusat siap mengucurkan dana dua paket kegiatan yakni lanjutan Siring Jalan Veteran dan RK Ilir. Selebihnya, dua paket pembangunan tersebar di Kabupaten HSS, Tanah Bumbu dan Kota Banjarbaru,” tandasnya.(jejakrekam)

Penulis : Ipik Gandamana

Editor   : Didi GS

Foto     : Skyscraptercity.com

 

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.