Gabung Koalisi Besar, PBB Pilih Dukung Sukamta

0

PARTAI politik (parpol) ramai-ramai merapat dalam garda pengusung calon petahana dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) 2018 di Kalimantan Selatan. Termasuk, Partai Bulan Bintang (PBB) yang mengarahkan sokongannya ke calon petahana di Kabupaten Hulu Sungai Selatan dan Tabalong.

MENGAPA PBB memilih berada di koalisi besar? Ketua DPW PBB Kalimantan Selatan, Pangeran Iberahim mengakui dengan satu kursi yang ada di DPRD Tabalong, pilihan merapat ke calon incumbent menjadi langkah politik yang logis.

“Untuk Pilkada Tabalong, kami memang bersama 10 parpol mengusung Anang Syakhfiani-H Mawardi. Sedangkan, untuk Pilkada Hulu Sungai Selatan (HSS), kami juga mengarahkan dukungan kepada Bupati Achmad Fikri bersama Ketua DPRD HSS, Syamsuri Arsyad,” ucap Pangeran Iberahim kepada jejakrekam.com, Kamis (28/12/2017).

Walau tak memiliki kursi di DPRD Tanah Laut, ternyata PBB memilih mendukung duet Sukamta-Abdi Rahman sebagai bakal calon Bupati-Wakil Bupati Tanah Laut periode 2018-2023. “Pertimbangannya, ya selama sosok Sukamta juga dikenal cukup merakyat di Tanah Laut. Ini juga berdasar aspirasi yang berkembang di sana. Termasuk, mengapa PBB memilih calon petahana karena berdasar masukan dari pengurus DPC PBB setempat,” kata mantan anggota DPRD Kalsel ini.

Mengenai Pilkada Tapin, Iberahim menegaskan PBB tak akan ambil bagian. Menurut dia, sikap politik ini menyikapi perkembangan politik di kabupaten ini yang condong muncul calon tunggal, tidak seperti di tiga kabupaten lainnya.

“Kami mendorong agar dalam Pilkada 2018 di Kalsel bisa menjadi contoh pendidikan politik bagi rakyat empat kabupaten. Apalagi, Pilkada 2018 merupakan masa pemanasan menuju Pemilu 2019 yang tidak seberapa lama lagi digelar,” cetusnya.(jejakrekam)

Penulis : Ipik Gandamana

Editor   : Didi G Sanusi

Foto      : Iman Satria

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.