Harumkan Nama Sekolah Melalui Ajang Seni Qasidah

0

PENAMPILAN Sanggar Riak Danum MTs Annur Palangka Raya saat pembukaan Festival Seni Qasidah (FSQ)  VI Tingkat Kota Palangka Raya, di Gedung Tambun Bungai memukau para undangan yang datang.

SAAT tampil dihadapan para undangan dan peserta tersebut, siswa MTs Annur  mengangkat tema dengan cerita zaman dahulu, tentang seorang anak yang hilang disembunyikan  makhluk gaib.

Pada perhelatan akbar tahunan tahunan ini, yang berlangsung dari 26-28 September, MTs Annur mengikuti dua cabang lomba yakni cabang seni hadrah dan bintang vokalis penyanyi solo putri.

“Anak didik kami tidak  mengejar target juara. Mereka hanya ingin berpartisipasi pada ajang tahunan itu dan membawa harum nama Madrasah Annur,” kata Koordinator Tim Hadrah MTs Annur, Hajjah Sukini.

Bagi peserta yang meraih terbaik pertama, dalam ajang ini nantinya akan dikirim sebagai Duta Kota Palangka Raya guna mengikuti FSQ-VI Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah di Muara Teweh, Kabupaten Barito Utara, Oktober  mendatang.(jejakrekam)

 

Penulis         :Tiva

Editor           :Fahriza

Foto             :Tiva

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.