Kalsel Siap Menjadi Tuan Rumah PON 2024

0

SEKRETARIS Daerah (Sekdaprov) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), A Haris Makkie, mengaku, Kalsel sangat siap menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 mendatang, kendati dari segi infrastruktur masih harus ada peningkatan, seperti belum adanya sport center dan minimnya venue yang berstandar nasional.

“Masih ada waktu selama 7 tahun untuk melakukan persiapan baik dari segi anggaran maupun penambahan infrastruktur penunjang kegiatan,” ujarnya pada wartawan, di Banjarmasin,  Jumat (18/8).

Mengingat besarnya skala kegiatan, lanjut dia, maka  mengharuskan pemerintah melakukan perencanaan yang matang, agar keuangan daerah dapat menopang pelaksanaan PON nantinya.

Dia menyebutkan, pemerintah pusat juga akan membantu pendanaan pelaksanaan PON sehingga sangat membantu pemerintah daerah dari segi pendanaan kegiatan itu.

Sementara, Ketua Komisi IV DPRD Kalsel, Yazidie Fauzy menyebutkan, pemerintah seharusnya melakukan persiapan dari sekarang  agar tidak kewalahan dari segi anggaran yang minim. Pasalnya, berkaca pada pelaksanaan PON Jawa Barat tahun lalu, yang mana pemerintah daerah setempat sempat kewalahan karena minimnya anggaran dan kucuran dari pemerintah pusat yang tak sebanding dengan pengeluaran kegiatan. Padahal, lanjut wakil Rakyat dari PKB ini,  APBD Jawa Barat lebih besar 6 kali lipat dari Kalsel. berkisar di angka 5 hingga 6 triliun rupiah.

Dari itu, dia menilai jika hanya mengandalkan APBD dan bantuan pemerintah pusat, dikhawatirkan tidak akan mencukupi untuk pelaksanaan, bahkan berimbas pada kolapsnya keuangan daerah.

Karena itu, untuk pembiayaan sebut Yazidie lagi, dapat dibantu melalui kerjasama dengan pihak swasta, sehingga dapat menjaga kondisi keuangan daerah dari potensi kolaps.  “Untuk dapat menggandeng swasta harus dilakukan jauh-jauh hari, agar persiapan alokasi dana dapat lebih optimal, minimal untuk pembangunan infrastruktur penunjang  seperti sarana olahraga dan perbaikan venue yang akan digunakan,” tegasnya.(jejakrekam)

 

 

Penulis         :Igam

Editor           :Ipik Gandamana

Foto             :Net

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.