Naik Trail, Kapolres HSU Patroli Pencegahan Karhutla

0

PENCEGAHAN terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla) dilakoni jajaran Polres Hulu Sungai Utara (HSU) dengan patrol keliling desa. Dipimpin Kapolres HSU AKBP Agus Sudaryatno, Kasat Sabhara dan Kasat Reserse Narkoba dan Kapolsek Banjar, patroli dengan naik sepeda motor trail ini pun merambah hingga ke perbatasan HSU dengan Balangan dan Kabupaten Hulu Sungai Tengah.

ROMBONGAN pun berhenti di wilayah perkebunan sawit yang dikelola PT Persada Dinamika Lestari (PDL) di Desa Pawalutan Kecamatan Banjang, Selasa (25/7/2017). Di wilayah hukum Polsek Banjang ini, petinggi Polres HSU pun meneruskan rute dengan akses jalan berupa tanah dan bebatuan.

Kapolres HSU melalui Kasubag Humas Iptu Alam Saktiswara  mengatakan, rute yang digunakan Kapolres HSU melalui beberapa desa baru sampai di desa paling ujung wilayah kabupaten HSU, langsung berbatasan dengan Balangan dan HST. “Ada tiga desa yang kita lewati, Banjang, Pulau Damar dan Pawalutan,” ujar Alam SW kepada jejakrekam.com, di Amuntai.

Sesampai di wilayah perkebunan PDL, Kapolres HSU bersama jajaran melakukan rapat koordinasi bersama pimpinan perusahaan perkebunan sawit itu. “Kami ingin menyamakan persepsi dalam rangka kesiapan sarana prasarana dan personil untuk menghadapi kejadian karhutla di wilayah HSU,” tandasnya.(jejakrekam)

Penulis : Muhammad Yusuf

Editor   : Fahriza

Foto     : Istimewa

 

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.