Bau Busuk Sampah Menumpuk di Tepi Jalan Galagah

0

BAU tak sedap yang menyengat dan membuat hidung sedikit gatal saat terasa ketika melintas di Desa Galagah, Kecamatan Tabukan, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU). Ironisnya, sampah rumah tangga yang menumpuk di tepi jalan itu dikabarkan hampir sepekan tak terangkut.

TAK terlihat armada pengangkut sampah yang diturunkan Dinas Perumahan Pemukiman dan Lingkungan Hidup (Dispekim-LH) Kabupaten HSU untuk membereskan dan membersihkan ruas jalan yang terbilang cukup padat itu.

Pantauan jejakrekam.com di lapangan, tampak terlihat satu kontainer sampah yang sudah berisi sampah kering atau plastik dan sampah basah. Dari tumpukan sampah itu mengeluarkan bau tak sedap, saat melintas di ruas jalan itu. “Ya, pasti mencium bau sampah itu kalau melewati jalan kecamatan ini,” kata Mar, warga Desa Galagah kepada jejakrekam.com, Rabu (12/7/2017).

Dia berharap agar dinas terkait segera turun tangan sehingga tak terjadi penumpukan sampah yang lebih besar lagi. Sebab, menurut dia, jika lama kelamaan sampah itu tak terangkut bisa menyebar bibit penyakit dan membahayakan warga sekitar dan pelintas jalan.

Dikonfirmasi terpisah, ternyata Kepala Disperkim-LH Kabupaten HSU Rusnaidi justru mengaku baru mendengar informasi adanya kontainer sampah yang belum diangkut itu. “Nanti secepatnya kami bergerak dan berkoordinasi dengan bidang yang menangani sampah. Kami akan mencari tahu apa penyebab sehingga sampah itu bisa tak terangkut lama,” tandasnya.(jejakrekam)

Penulis : Muhammad Yusuf

Editor   : Didi G Sanusi

Foto      : Muhammad Yusuf

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.