11 Rumah Tinggal Puing, Warga Terpaksa Mengungsi

0

MUSIBAH kebakaran yang dialami warga Jalan Rawasari, Komplek DPR Gang 6 Jalur 1 RT 38 RW 15, Kelurahan Belitung Selatan, Kecamatan Banjarmasin pada Selasa (11/7/2017) dinihari, membuat puluhan jiwa kehilangan tempat berteduh. Mereka terpaksa sementara waktu mengungsi ke rumah tetangga atau sanak keluarga.

DATA yang dihimpun jejakrekam.com dari posko korban kebakaran tercatat sedikitnya 11 rumah warga yang hangus terbakar. Rumah yang kebanyakan berbahan kayu dan semi permanen itu ludes dilahap si jago merah. Kini, yang tersisa hana tiang-tiang yang menghitam usai dijilat api.

Ketua RT 38 Kelurahan Belitung Selatan, Dedy mengungkapkan sedikitnya ada 11 rumah yang terbakar dan dihuni puluhan warga. Rinciannya, rumah milik H Basirun yang dihuni 3 jiwa atau satu kepala keluarga, Iwan dengan empat penghuni, Wawan (1 kepala keluarga 4 jiwa), Herman (1 kepala keluarga dihuni 5 jiwa), Suriyani (1 kk dengan 7 jiwa), Mansyah selaku kepala keluarga menaungi  9 jiwa, Supriji (2 kk dengan 5 jiwa), rumah Jalis yang dalam keadan kosong, Yuda Prisno (1 KK dengan 4 jiwa), Rudi (1 KK dengna 4 jiwa) dan rumah Wahdin yang dihuni 3 jiwa dalam satu kepala keluarga.

Aparat Muspika Kecamatan Banjarmasin Selatan bersama Kelurahan Belitung Darat juga mendata untuk mendapat informasi yang valid. “Untuk data korban ini sudah diserahkan ke Dinas Sosial Kota Banjarmasin. Semoga ada bantuan bagi para keluarga korban kebakaran,” ujar Dedy, bersama warga setempat turut membersihkan puing-puing sisa kebakaran yang berserakan.(jejakrekam)

Penulis  : Sirajuddin

Editor    : Didi G Sanusi

Foto      : Sirajuddin

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email anda tidak akan disiarkan.